Tunggu Penugasan dari PDIP, Ahok Siap Maju di Pilgub Sumut

Minggu, 26/05/2024 10:28 WIB
Megawati panggil Ahok sahabat (kompas)

Megawati panggil Ahok sahabat (kompas)

Jakarta, law-justice.co - Politisi PDI Perjuangan (PDIP), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyatakan bahwa saat ini dia tengah menunggu penugasan dari PDIP usai nama dia masuk dalam bursa potensial calon gubernur Sumatera Utara 2024.

Komentar Ahok muncul di sela-sela Rakernas PDIP di Jakarta, Sabtu (25/5).

"Kita terima kasih lah ya teman-teman dari DPD Sumut minta ke sana. Tapi kan semua keputusan semua kan bukan di kita," ujar Ahok.

Dia lalu berkata, "Tunggu tugas saja."

Ahok bukan satu-satunya nama masuk dalam bursa Pilgub Sumut. Tercatat ada Nikson Nababan, dan dua orang dari partai lain Eddy Rahmayadi dan Musa Rajekshah alias Ijeck.

Ahok juga masuk dalam bursa Pilgub DKI Jakarta. Nama dia masuk dengan tujuh nama lain seperti Djarot Saiful Hidayat, Andika Perkasa, hingga hingga Hendrar Prihadi.

Terlepas dari daftar nama di bursa Pilgub, Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga mengaku sempat berkomunikasi dengan sejumlah pengurus DPD PDIP Sumut termasuk ketuanya, Rapidin.

Namun, Ahok menegaskan akan menunggu hasil rakernas.

"Saya sih bilang ya itu nunggu Rakernas ya," ujar dia.

PDIP menggelar Rakernas PDIP pada 25-27 Mei. Salah satu topik yang mereka bahas adalah pemilihan kepala daerah (Pilkada).

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar