Bos Microsoft dan Apple Ingin Temui Jokowi, Ini Harapannya

Jum'at, 22/03/2024 21:31 WIB
Perusahaan Microsoft (Katadata)

Perusahaan Microsoft (Katadata)

Jakarta, law-justice.co - Dua bos raksasa teknologi global, Tim Cook dari Apple dan Satya Nadella dari Microsoft berencana untuk ke Indonesia pada April mendatang. Sejumlah rencana akan dilakukan selama lawatan keduanya nanti.

Nadelladijadwalkan tiba di Indonesia pada 17 April 2024, sementara Cook baru 20 April 2024 mendatang. Keduanya disebut memiliki niatan berinvestasi di Indonesia.

"Tentu saja kita menyambut gembira ya kedatangan dua platform raksasa ini ya baik Apple maupun Microsoft," kata Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria, Jumat ( 22 Maret 2024

Dia mengharapkan kerja sama dengan dua perusahaan bisa berdampak besar bagi Indonesia. Termasuk untuk pembangunan dan kompetensi talenta digital dalam negeri.

"Dan kita berharap kolaborasi yang akan terbangun nanti akan bisa memberikan manfaat yang besar, terutama untuk pembangunan kapasitas dan kompetensi talent digital kita di sini," jelasnya dikutip dari CNBC Indonesia.

Saat ditanya ke arah mana investasi kedua perusahaan, Nezar mengatakan pemerintah mendorong ke keduanya. Baik untuk Sumber Daya Manusia (SDM) maupun untuk manufaktur.

Kembali dia menekankan pihak pemerintah membuka lebar kesempatan itu. "Kita membuka tangan yang lebar dan tentu saja sambil memperkuat kekuatan nasional kita sendiri," jelas Nezar.

Pihak Apple dan Microsoft juga disebut menginginkan bertemu dengan Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Bahkan keduanya telah mengirimkan surat terkait keinginan tersebut.

"Mereka mengirimkan surat untuk pertemuan itu," ujar dia.***

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar