Maruarar Sirait Terima Tawaran Prabowo dan Masuk Partai Gerindra

Sabtu, 10/02/2024 18:03 WIB
Mantan Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Maruarar Sirait (Merdeka)

Mantan Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Maruarar Sirait (Merdeka)

Jakarta, law-justice.co - Mantan pengurus PDIP, Maruarar (Ara) Sirait, akhirnya mengakui kepada pers telah berlabuh di Partai Gerindra. Ara mengatakan hal itu saat hadir mengikuti kampanye akbar Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (10/2/24).

Ara menyatakan diri bergabung dengan Partai Gerindra. "Saya ditanya sama Pak Prabowo Subianto. Kapan Ara kamu masuk Gerindra?," kata Ara saat berorasi di depan para pendukungnya, Sabtu (10/2/2024).

Ara mengaku, ajakan tersebut membuatnya merasa diakui oleh Prabowo. Ara lantas meminta pendapat kepada simpatisannya atas tawaran tersebut. "Setuju nggak? (Gabung Partai Gerindra)," tegas Ara. "Ya Setuju," ujar semua massa pendukung.

Merespon ucapan massa pendukung itu, Ara langsung mengibarkan bendera Partai Gerindra. Ara lebih yakin bahwa kini dia siap menerima tawaran Prabowo untuk gabung bersama Gerindra.

"Di hari baik ini, saya pastikan, saya terima tawaran Pak Prabowo untuk bergabung dan memenangkan Partai Gerindra di Pemilu 2024," tegas Ara. "Hari ini juga pertama kalinya saya mengibarkan bendera Partai Gerindra," sahutnya.


(Warta Wartawati\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar