Wow! Batik Bersejarah Ahok Dilelang, Ada yang Tawar Rp 100 Juta

Rabu, 01/07/2020 16:14 WIB
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat menjalani sidang perdana kasus penistaan agama (beritagar)

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat menjalani sidang perdana kasus penistaan agama (beritagar)

Jakarta, law-justice.co - Pandemi covid-19 yang terus melanda Indonesia membuat Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) rela menyumbangkan baju batiknya demi menggalang dana. Dia pun menyerahkan 19 baju batik miliknya kepada BenihBaik.com untuk dilelang

Namun, belum lewat dari 24 jam, batik yang digunakan Ahok saat sidang pembuka kasus penistaan agama, 13 Desember 2016 itu langsung ditawar sebesar Rp 100 juta.

Ada pun penawarnya bernama Onggy Hianata, seorang inspirator, motivator, sekaligus pendiri dari Freedom Faithnet Global. Ia juga dikenal sebagai pengusaha yang menaruh kepedulian pada masalah sosial.

"Terima Kasih atas kepedulian sekaligus ketertarikan Bapak Onggy Hianata pada Lelang Kebaikan. Meski demikian, sesuai mekanisme sejak awal, lelang ini masih terbuka bagi siapapun yang menginginkan berbuat baik untuk membantu sesamanya," kata Founder BenihBaik.com Andy F Noya dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/7/2020).

BenihBaik.com masih terus menunggu penawar lainnya untuk menyaingi Onggy. Apalagi, waktu lelangnya masih dibuka hingga 6 Juli 2020.

"Siapapun diundang dalam Lelang Kebaikan yang digagas oleh BenihBaik.com dan Jangkau untuk mendukung masyarakat terdampak Covid-19," kata Andy.

Dia pun meminta bagi orang yang mau mengulurkan bantuan lewat lelang tersebut untuk segera melakukan penawaran melalui situs LelangKebaikan.benihbaik.com.

 

(Nikolaus Tolen\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar