Ribut IMB, Fahri Hamzah Sarankan Pulau Reklamasi Jadi Ibu Kota

Kamis, 20/06/2019 12:29 WIB
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah (Inews)

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah (Inews)

Jakarta, law-justice.co - Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah menyarankan agar pulau reklamasi menjadi Ibu Kota Indonesia yang baru. Hal ini menanggapi wacana pemindahan Ibu Kota oleh pemerintah. Dia mengklaim luas lahan reklamasi sudah cukup untuk bisa menjadi pusat pemerintahan.

Fahri menilai langkah tersebut akan dianggap pro kepada rakyat dibanding untuk menjadi perumahan mewah yang diperuntukkan elite.

Fahri bahkan mengaku telah menyampaikan usulan tersebut kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan secara langsung.

"Kalau kita ukur seluruh pulau reklamasi yang dibangun itu sebenarnya cukup untuk menjadi kota baru, yaitu Ibu Kota seperti konsep Putrajaya seperti Malaysia," kata Fahri, Rabu (19/6/2019).

Melansir dari RMOL.id Fahri menilai pulau reklamasi tak hanya cukup dari sisi luas wilayah, pembangunan Ibu Kota baru di wilayah hasil reklamasi juga dianggap tepat lantaran berdekatan dengan kumpulan pulau di Kepulauan Seribu.

"Itu idealnya. Pulau Reklamasi tidak hanya cukup, tapi berdekatan dengan pulau seribu yang luasnya 11 kali kota Jakarta," tandasnya.

Sumber: RMOL.id


(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar