10 Rumah di Bandung Dilalap Api Akibat Charger Ponsel Meledak

Rabu, 22/09/2021 20:30 WIB
Ilustrasi Kebakaran (CNN)

Ilustrasi Kebakaran (CNN)

Bandung, Jawa Barat, law-justice.co - Kebakaran menghanguskan 10 rumah tinggal semi permanen yang terletak di Jalan Lebak II, Kelurahan Kebonwaru, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung pada Rabu (22/9/2021).

Diduga, kebakaran itu terjadi lantaran korsleting listrik arus pendek.

Berdasarkan keterangan saksi, Kasi Rescue Diskar PB Kota Bandung John Erwin Indradi mengatakan, bahwa api berasal dari rumah seorang warga yang sedang mengisi baterai ponsel dan terjadi korsleting.


Adapun rumah itu ada di antara padatnya pemukiman penduduk sehingga api dengan cepat merembet.

"Api berasal dari rumah Ibu Entin yang menurut Ibu Entin sedang men-charger handphone di lantai 2 diduga terjadi korsleting arus pendek yang kemudian membakar ke area lainnya," kata dia melalui keterangannya.


Warga yang melihat api sudah merembet lalu melapor ke petugas pemadam kebakaran. Tercatat, sambung John, ada 14 kepala keluarga yang terdiri dari 40 jiwa terkena dampak dari peristiwa itu. Kini, mereka telah diungsikan untuk sementara waktu ke masjid terdekat. "Korban terdampak untuk sementara diungsikan di Masjid Al Hidayah," ucap dia.


John memastikan tak ada korban meninggal dunia akibat peristiwa itu. "Korban jiwa tidak ada," pungkas dia.

(Devi Puspitasari\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar