Lowongan Kerja BUMN PT KIW Untuk Lulusan D3 Hingga S1, Ini Syaratnya

Selasa, 31/08/2021 16:05 WIB
Ilustrasi aktifitas pekerja kantor (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Ilustrasi aktifitas pekerja kantor (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

law-justice.co - Lowongan kerja BUMN kembali tersedia di PT Kawasan Industri Wijayakusuma (PT KIW) untuk posisi staf keuangan. Dikutip dari situsnya, lowongan tersedia untuk jurusan akuntansi.

"PT KIW membuka kesempatan bagi profesional muda untuk mendaftarkan diri sebagai staf accounting and finance," tulis PT KIW dalam situsnya dikutip pada selasa(31/8/2021).

Berikut adalah syarat dan cara pendaftaran lowongan kerja di PT KIW

A. Syarat lowongan kerja BUMN PT KIW

1. Laki-laki atau Perempuan usia maksimal 26 tahun pada bulan Agustus 2021

2. Pendidikan D3/S1 pada jurusan akuntansi

3. Perguruan Tinggi Terakreditasi Minimal B dari BAN PT dengan IPK Minimal 3,0

4. Diutamakan memiliki pengalaman bekerja pada bidang Perpajakan

5. Memiliki Sertifikat Brevet A dan B

6. Bersedia ditempatkan di PT KIW (Persero) atau semua anak perusahaan PT KIW (Persero).

Lamaran wajib dilengkapi dengan:

1. Surat Lamaran Pekerjaan

2. Curriculum Vitae (CV)

3. Foto diri terbaru berwarna

4. Fotocopy Ijazah terakhir dilegalisir

5. Fotocopy transkrip nilai akhir pendidikan

6. Fotocopy Sertifikat Akreditasi BANPT

7. Fotocopy KTP dan Kartu Keluarga yang masih berlaku

8. Fotocopy Sertifikat-sertifikat pendidikan yang dimiliki

9. Fotocopy Surat Pengalaman Kerja

10. Fotocopy Surat keterangan sehat dari Rumah Sakit Pemerintah

11. Fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

B. Cara pengajuan lowongan kerja BUMN PT KIW
Lamaran bisa diajukan secara online di alamat situs PT KIW yang mengupload informasi lamaran. Selanjutnya pelamar bisa mengklik link formulir yang tersedia di informasi tersebut.

Formulir dan syarat untuk melamar lowongan kerja BUMN PT KIW wajib dikirim paling lambat jam 17.00 WIB. Lamaran harus disertai nomor telepon dan email yang aktif serta dapat dihubungi.

Peserta seleksi lowongan kerja BUMN PT KIW jangan sampai tertipu pihak yang tidak bertanggung jawab. Semua informasi hanya berasal dari PT KIW bukan dari pihak lain yang mengatasnamakan penyedia kerja.

(Tim Liputan News\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar