JK: Erwin Aksa Dukung Prabowo Ekspresi Demokrasi

Selasa, 26/03/2019 16:01 WIB
Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (Foto: Dakta.com)

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (Foto: Dakta.com)

Jakarta, law-justice.co - Politikus senior Golkar sekaligus Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, Erwin Aksa, keponakannya tidak meminta ijin kepadanya terkait sikapnya mendukung paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Kata JK, Erwin hanya memberi tahu sikap politiknya kepada dirinya

"Ya saya hargai sikap itu, walaupun dia tidak minta izin, dia cuman kasih tahu. K‎alau itu adalah level izin, saya tidak kasih izin," kata JK di Jakarta, Selasa (26/3).

JK menjelaskan sikap politik Erwin adalah sebuah pilihan dalam berdemokrasi. Sebagai pilihan dalam proses demokrasi, dirinya menghormati apa yang dilakukan keponakannya.

‎"Erwin kasih tahu bahwa dia dukung. Ya namanya juga sarana demokrasi silahkan saja," ujar JK.

Dia mengemukakan dirinya memang mengajarkan kepada keluarga bahwa yang utama dalam hidup ini adalah persahabatan. Adapun politik hanya musiman yaitu tiap lima tahun.

"Begini, alasannya mengatakan alasan persahabatan. Saya sering ajarkan sama mereka, keluarga-keluarga kami bahwa persahabatan itu seumur hidup, politik itu hanya 5 tahun. Tiap lima tahun berubah-ubah sikap itu. Ya, karena ingin persahabatannya dengan Sandi ingin langgeng ya silahkan saja. Itu demokrasi dan juga memang saya yang mengajarkan bahwa persahabtaan itu penting daripada politik ini," ujar JK.

Ketua umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberhentikan Erwin Aksa dalam kepengurusan yang menjabat sebagai ketua DPP bidang koperasi dan usaha kecil menengah (UKM).

Pemecatan itu dilatarbelakangi atas keputusan Erwin Aksa yang mendukung Prabowo-Sandi di Pilpres 2019.

"Keputusan pemberhentian saudara Erwin Aksa dari jabatan struktural di DPP Partai Golkar dilakukan untuk menjaga marwah partai serta untuk melaksanakan secara konsisten amanat munaslub partai Golkar pada 20 Desember 2017," kata Airlangga, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (19/3)

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar