Respons BPJS Kesehatan soal Ikang Fawzi Curhat Antre Lama Berjam-jam

Minggu, 26/05/2024 14:39 WIB
Respons BPJS Kesehatan soal Ikang Fawzi Curhat Antre Lama Berjam-jam. (Istimewa).

Respons BPJS Kesehatan soal Ikang Fawzi Curhat Antre Lama Berjam-jam. (Istimewa).

Jakarta, law-justice.co - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Tangerang Selatan buka suara terkait cerita aktor dan musisi senior Ikang Fawzi yang mengaku mengantre hingga berjam-jam untuk mendapat pelayanan di kantor cabang tersebut.

Kabid Kepersertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Kota Tangsel, Tiasa Nugraha Arisapnya menjelaskan antrean yang terjadi dipicu libur panjang serta cuti bersama.

Libur selama empat hari itu menyebabkan peserta membludak untuk mendapat pelayanan.

"Sehingga peserta membludak yang datang ke kantor untuk melakukan layanan administrasi kepesertaan pada hari Senin 13 Mei 2024, karena tertunda selama 4 hari libur sebelumnya tersebut," tutur Tiasa, seperti diberitakan oleh detikcom pada Minggu (26/5).

Tiasa kemudian menjelaskan jumlah peserta yang masuk dalam periode waktu itu memang berlipat. Pelayanan di loket disebut mencapai 200 orang, melampaui rata-rata yang berkisar 120 peserta per hari.

Pelayanan pada waktu itu juga bersamaan dengan adanya perbaikan sistem jaringan secara nasional. Kedua hal itu pun disebut menjadi alasan utama Ikang Fawzi dan para peserta BPJS mengalami kendala pelayanan.

"Pada hari yang sama, BPJS Kesehatan kebetulan melakukan maintenance jaringan atau sistem secara nasional dalam rangka peningkatan pelayanan. Sehingga dengan dua kondisi di atas membuat pelayanan menjadi tidak optimal seperti biasanya," ujar Tiasa.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan peserta yang datang ke kantor pada hari tersebut yang mungkin harus menunggu lebih lama dari biasanya," lanjutnya.

Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti pun ikut buka suara mengenai pelayanan yang dialami Ikang Fawzi. Ia menjelaskan situasi itu tidak menggambarkan pelayanan BPJS Kesehatan pada umumnya.

Pasalnya, sang aktor mendatangi kantor BPJS Kesehatan pada hari pertama sejak libur panjang hari raya kenaikan Yesus Kristus. Ali lantas mengungkapkan pihaknya telah memberi imbauan terkait potensi penumpukan peserta hingga perbaikan sistem yang bisa mengganggu proses pelayanan.

"Kejadian di atas tidak bisa digeneralisir lebih dari 5 jam menunggu, karena itu adalah hari masuk pertama setelah 4 hari libur," ujar Ali.

"Sudah ditawarkan untuk bisa di rumah tetapi pada tidak mau. Hari itu ada perbaikan sistem secara menyeluruh," lanjutnya.

Tidak hanya itu, Ali Ghufron juga mengunggah pernyataan Ikang Fawzi di media sosial usai cerita sang aktor viral di media sosial. Dia memberikan testimoni terkait pelayanan BPJS Kesehatan bersama putrinya, Bella Fawzi.

Dalam video itu, Ali Ghufron menyertakan sebuah foto yang menampilkan momen pertemuan pihaknya dengan Ikang Fawzi dan Bella Fawzi.

"Kami sekeluarga adalah peserta BPJS selama ini, dan kami menganggap produk ini sangat penting sekali buat masyarakat Indonesia," ujar Ikang.

"Ayo kita ramai-ramai jadi anggota BPJS karena BPJS makin baik," lanjut aktor sekaligus musisi tersebut.

Ikang Fawzi beberapa waktu lalu sempat mengungkapkan momen dirinya saat mendapatkan layanan BPJS Kesehatan dalam video yang diunggah di akun Instagram. Ia mengaku harus mengantre hingga berjam-jam ketika hendak mendapat pelayanan itu.

Dalam sebuah video, Ikang mengatakan dirinya mengantre di kantor BPJS Kesehatan Kota Tangsel mulai sekitar pukul 09.00 WIB hingga sekitar pukul 13.00 WIB. Curhat itu pun viral di media sosial, sebelum akhirnya mendapat respons dari pihak terkait.

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar