UGM Bicara Soal Jokowi Tak Hadir Dies Natalis dan Cuma Ada Ganjar

Selasa, 19/12/2023 20:27 WIB
UGM terbitkan surat tak dukung aksi #GejayanMemanggil (foto: Republika)

UGM terbitkan surat tak dukung aksi #GejayanMemanggil (foto: Republika)

Jakarta, law-justice.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak hadir dalam ke acara puncak Dies Natalis ke-74 Universitas Gadjah Mada (UGM) yang diselenggarakan di Grha Sabha Pramana (GSP), Sleman, Yogyakarta, Selasa 19 Desember 2023 ini.

Joko Widodo sebagai alumnus UGM bahkan juga tidak mengirimkan video sambutan untuk Dies Natalis tahun ini.

Sekretaris Universitas UGM Andi Sandi menuturkan, Jokowi pernah hadir dalam acara puncak Dies Natalis kampusnya pada 2017 lalu dan mulai memberikan sambutannya melalui video sejak masa pandemi Covid-19.

"Nah yang ini (Dies Natalis ke-74) itu pertama (tak mengirimkan video) karena beliau berkeinginan untuk hadir, cuma ada agenda (Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN-Jepang) di Jepang itu, waktunya enggak pas," jelas Andi, Selasa 19 Desember 2023.

Menurut Andi, UGM sudah mengirimkan surat undangan kepada Jokowi untuk acara Dies Natalis tersebut. Akan tetapi, kampus sudah bersiap dengan ketidakhadiran Jokowi semenjak memperoleh kabar soal agenda kenegaraan yang tak bisa ditinggalkan.

UGM pun memaklumi alasan di balik absennya Jokowi pada acara Dies Natalis tahun ini.

"UGM mengundang beliau, cuma sampai tadi malam beliau masih di Jepang. Meskipun sebenarnya beliau berkeinginan memberikan pidato langsung ke UGM," ungkap Andi dilansir dari CNN Indonesia.

"Diberi kepastian ketidakhadiran beliau itu kurang dari seminggu dari pelaksanaan dies. Tapi kalau surat untuk meminta video mengucapkan (sambutan) itu sudah lama sekali. Minggu lalu saya sudah dihubungi dari istana untuk bersiap, jadi bersiap masih dengan skenario beliau hadir," sambungnya.

Andi menyebut Jokowi tetap mengucapkan selamat Dies Natalis ke-74 UGM lewat empat menteri kabinetnya yang hadir sebagai majelis wali amanat (MWA).

"Tadi mas Ari Dwipayana hadir, Pak Pratikno hadir," ungkapnya.

Alasan cuma Ganjar yang hadir
Andi juga mengungkapkan alasan hanya calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo yang hadir ke acara puncak Dies Natalis ke-74 UGM. Menurut dia, Ganjar diundang sebagai ketua umum PP Kagama atau bukan selaku capres 2024.

"Mas Ganjar itu tadi datang sebagai ketua umum Kagama, makanya beliau itu duduknya tidak di sebelah pimpinan mantan rektor, tidak. Tapi beliau duduk di kursi Kagama dan didampingi sekjennya, Ari Dwipayana," kata Andi.

"Jadi undangan ke Mas Ganjar itu sebagai Ketum Kagama, bukan sebagai calon presiden," sambungnya.***

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar