Negara Mana Saja Lolos Babak Perempat Final Piala Dunia 2022?

Minggu, 04/12/2022 06:51 WIB
16 besar piala dunia

16 besar piala dunia

law-justice.co -  

Saat ini memasuki babak 16 besar Piala Dunia 2022 berlangsung  cukup sengit. 16 negara saling adu kekuatan untuk memperebutkan tiket ke babak berikutnya yaitu perempat final.

Dua tim sudah memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022, yaitu Belanda dan Argentina. Belanda menyingkirkan Amerika Serikat di babak 16 besar, sementara Argentina mengeliminasi Australia.


Diberitakan Makna Son Heung-min Menangis Ketika Menembus 16 Besar
Timnas Belanda berhasil melangkah ke babak perempat final Piala Dunia 2022 setelah meraih kemenangan 3-1 atas Amerika Serikat dalam laga 16 besar yang digelar di Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Sabtu (3/12/2022) malam WIB.

Adapun Argentina menjungkalkan Australia dengan skor tipis 2-1 di Stadion Ahmad bin, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB. Dengan demikian, Belanda dan Argentina akan bersua di babak perempat final Piala Dunia 2022.

Yuk simak daftar tim yang sudah lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022.

 


1. Belanda
Babak 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs Amerika Serikat
Para pemain Timnas Belanda merayakan gol kedua Belanda ke gawang Timnas Amerika Serikat yang dicetak Daley Blind dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Khalifa International Stadium, Doha, Qatar, Sabtu (3/12/2022) malam WIB. (AP/Martin Meissner)
Timnas Belanda berhasil melangkah ke babak perempat final Piala Dunia 2022 setelah meraih kemenangan 3-1 atas Amerika Serikat dalam laga 16 besar yang digelar di Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Sabtu (3/12/2022) malam WIB.

Denzel Dumfries tampil cemerlang dengan mencatatkan satu gol dan dua assist dalam laga ini. Dua gol De Oranje lainnya diciptakan oleh Daley Blind dan Memphis Depay. Satu-satunya gol balasan Amerika Serikat dihasilkan Haji Wright.

2. Argentina
Babak 16 Besar Piala Dunia 2022: Argentina vs Australia
Para pemain Timnas Argentina merayakan gol kedua ke gawang Timnas Australia yang dicetak Julian Alvarez dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Ahmad Bin Ali Stadium, Doha, Qatar, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB. (AP/Frank Augstein)
Argentina berhasil menjejakkan langkahnya ke perempat final Piala Dunia 2022 setelah menyingkirkan Australia di babak 16 besar. Albiceleste mengalahkan Australia dengan skor 2-1 di Ahmad Ali Stadium, Minggu (4/1/2022) dini hari WIB.

Lionel Messi dan Julian Alvarez menjadi pahlawan kemenangan Timnas Argentina atas Australia dalam laga ini. Kedua pemain mencatatkan namanya di papan skor masing-masing di babak pertama dan kedua. Australia hanya bisa membalas satu gol melalui Craig Goodwin.

Berkat kemenangan ini, Argentina berhak melaju ke babak perempat final dan akan menantang Belanda, Sabtu (10/12/2022) 

(Patia\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar