Jokowi Damaikan Ukraina-Rusia, Pigai: Di Papua Dia Lakukan Kejahatan!

Kamis, 30/06/2022 20:35 WIB
Aktivis kemanusiaan, Natalius Pigai (Repelita.com)

Aktivis kemanusiaan, Natalius Pigai (Repelita.com)

Jakarta, law-justice.co - Seperti diketahui Presiden Joko Widodo (Jokowi) membawa misi perdamaian dalam kunjungannya ke Ukraina dan Rusia.

Tokoh Papua yang juga Aktivis HAM, Natalius Pigai memberikan komentar terkait hal tersebut.

Mantan Komisioner Komnas HAM itu mengaku mencurigai Jokowi ke Ukraina hanya mengantar undangan G20.

Seperti diketahui, KTT G20 di Bali pada November mendatang.

“Pigai curiga presiden jokowi ke ukraina cuma buat antar undangan G20,” ujarnya.

Dia pun mempertanyakan soal kemanusiaan Jokowi hingga dia membandingkan dengan kondisi di Papua.

“Apakah Jokowi tahu kemanusiaan?. Papua saja dia lakukan kejahatan, Kasus Paniai adalah kejahatan & kebrutalan jamannya. Tugas Utama @jokowi itu Damaikan Papua,” pungkasnya.

Seperti diketahui, belum lama ini, Presiden Jokowi disambut oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana di Istana Maryinsky, Kyiv.

"Tiba di Istana Maryinsky pukul tiga sore ini, saya disambut langsung oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di pintu masuk istana," tulis Jokowi di laman Twitternya.

Jokowi menegaskan bahwa perjalan ini membawa misi perdamaian Ukraina dan Rusia.

(Annisa\Editor)

Share:
Tags:




Berita Terkait

Komentar