15 Dokter Ini Layanani Konsultasi Gratis Covid-19 untuk Pasien Isoman

Jum'at, 23/07/2021 05:04 WIB
Seorang warga beraktivitas saat menjalani isolasi mandiri.  Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA

Seorang warga beraktivitas saat menjalani isolasi mandiri. Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA

Jakarta, law-justice.co - Sekelompok dokter dari berbagai rumah sakit di Indonesia tergerak untuk membuka layanan konsultasi gratis bagi pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri (Isoman).

Salah satu yang menginisiasi gerakan tersebut, dr. Riyo Pungki Irawan mengaku tidak tergabung dalam suatu komunitas ataupun organisasi manapun.

Dokter di Divisi Perinatologi, Departemen Ilmu Kesehatan Anak RSUP dr. Sardjito itu menjelaskan awal mulanya dia hanya membuat Twit untuk menawarkan konsultasi untuk para pasien isoman.

Namun karena saking banyaknya konsultasi yang masuk, dia merasa perlu bantuan sejawatnya sebab tidak akan mampu apabila dilakukan sendiri.

"Nah lalu saya minta temen-temen deket saya untuk bantu dan mereka mau dan akhirnya saya buat announcement gitu buat sejawat yang mau bisa daftar ke saya, kami buat timnya gitu," ungkapnya seperti melansir Kompas.com.

Hanya soal isolasi mandiri dan seputar Covid-19

Riyo mengatakan tidak ada persyaratan khusus selain pasien harus merupakan pasien isoman dan konsultasi seputar Covid-19.

"Untuk yang benar-benar isoman ya. Jadi pasien atau keluarga boleh, perihal isoman. Karena banyak sekali dari kemarin yang malah konsul diluar situasi isoman dan per-covid-an," ujar dr. Riyo.

Agar bisa melakukan konsultasi, Riyo mengaku tidak memerlukan syarat mengirim bukti positif Covid-19. Sehingga hanya perlu sesuai anamnesis dari pasien sendiri.

Pihaknya juga menegaskan, para dokter tersebut nantinya hanya memberikan konsultasi medis, dan tidak menyediakan ambulans ataupun tempat di rumah sakit.

Media konsultasi

Dia mengatakan, selain itu konsultasi tidak hanya dilakukan lewat Whatsapp. Ada juga dokter yang menggunakan platform Telegram.

"Tidak hanya WA, jadi setiap dokter saya bebaskan mau pake platform apa, sesuai kemauan dan kebisaannya," tuturnya.

Dokter yang ikut serta dalam program ini berasal dari berbagai daerah, mulai dari Yogyakarta, Medan, Kepulauan Riau, Jakarta, Bangka, dan sebagainya.

Melalui gerakan ini, Riyo berharap masyarakat bisa terus gotong royong, dan membantu satu sama lain semampunya agar pandemi cepat selesai.

"Patuhi prokes, konsultasi ke dokter untuk segala hal yang berkaitan dengan kesehatan Anda," pesan dr. Riyo untuk masyarakat Indonesia.

Berikut ini daftar 15 dokter yang menerima konsultasi gratis:

1. dr. Riyo Pungki Irawan
Whatsapp: 081902835039 Waktu konsultasi: setiap hari pukul 19.00-21.00

2. dr. Michael Aaron R
Whatsapp: 081212129320
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 18.00-20.00

3. dr. Nadia Kemalasari
Whatsapp: 082267401050
Waktu konsultasi: setiap Selasa dan Kamis pukul 12.00-16.00 setiap Jumat dan Sabtu pukul 08.00-12.00

4. dr. Rizki Marfira
Whatsapp: 085391051302
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 08.00-18.00

5. dr. Ade Saputri
Whatsapp: 081359175823
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 16.00-20.00

6. dr. Stella Adevita
Telegram: @stelladevita
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 18.00-20.00

7. dr. Conroy Surya W
Telegram: @conroysurya
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 18.00-20.00

8. dr. Valeria Injilita
Telegram: @injilitavaleria
Waktu konsultasi: Setiap Senin dan Kamis pukul 20.00-21.00 Setiap Sabtu dan Minggu pukul 10.00-12.00

9. dr. Abed Nego Okthara S
Whatsapp: 081375273118
Waktu konsultasi: setiap Sabtu dan Minggu pukul 19.00-21.00

10. dr. Ririn Enggy Yuliyanti
Whatsapp: 082134690484 Waktu
konsultasi: setiap Senin, Rabu, dan Sabtu pukul 08.00-09.00 serta 16.00-17.30

11. dr. Daniel Sutanto
Whatsapp: 087739316958
Waktu konsultasi: 18.00-21.00

12. dr. Riyan Adiputra
Whatsapp: 08224251881
Waktu konsultasi: setiap Senin-Sabtu pukul 13.00-18.00

13. dr. Flora Asri Wardianti
Telegram: @floraacii
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 14.00-18.00

14. dr. Darlene Bahri
Whatsapp: 081328996080
Waktu konsultasi: setiap hari pukul 16.00-20.00

15. dr. Rangga Ferdyennizar
Whatsapp: 081912320936
Waktu konsultasi: setiap Senin-Rabu pukul 10.00-16.00

 

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar