Gawat! Komisioner KPU Pegunungan Arfak Papua Dibacok Orang Tak Dikenal

Jum'at, 22/01/2021 08:57 WIB
ilustrasi tindakan pembacokan (breakingnews)

ilustrasi tindakan pembacokan (breakingnews)

Jakarta, law-justice.co - Petugas Kepolisian masih memburu pelaku pembacokan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat.

Kabid Humas Polda Papua Barat AKBP Adam Erwindi menuturkan saat ini pelaku dalam pengejaran oleh aparat di Polres Manokwari.

"Iya benar (dibacok), sekarang dalam penanganan Polres Manokwari. Bila ada perkembangan kami update," ucap Adam Erwindi seperti melansir cnnindonesia.com, Jumat 22 Januari 2021.

Adam menjelaskan, Komisioner KPU Pegunungan Arfak berinisial NS dibacok di depan toko handphone di wilayah Kabupaten Manokwari pada Kamis (21/1) sekitar pukul 10.00 WIT.

Korban saat itu tengah mengisi pulsa di konter handphone tersebut.

Usai selesai mengisi, korban mendadak didatangi orang tak dikenal (OTK) yang membawa senjata tajam berupa kapak. Korban disebut sempat menghindar hingga membuat kapak tersebut mengenai pundak sebelah kanan korban.

"Sehingga mengakibatkan korban mengalami luka robek dan mengeluarkan darah," ucap dia.

Akibat insiden tersebut, korban yang merasa dirugikan membuat laporan ke Polsek Manokwari Kota untuk mendapat penyelidikan lebih lanjut.

Polisi masih mengejar terduga pelaku dan mendalami motif penyerangan di Manokwari itu.

Pegunungan Arfak adalah satu dari tiga daerah di Papua Barat yang menggelar Pilkada dengan satu kandidat.

Pasangan Yosias Saroi-Marinus Mandacan berhadapan dengan kotak kosong.

(Ade Irmansyah\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar