MU Siap Jual Pogba, Tinggal Nego Harga

Minggu, 03/01/2021 15:01 WIB
Gelandang Manchester United asal Prancis, Paul Pogba (Foto: Getty)

Gelandang Manchester United asal Prancis, Paul Pogba (Foto: Getty)

law-justice.co - Manchester United sudah siap untuk kehilangan gelandang Paul Pogba karena sang pemain sudah tidak ingin memperpanjang durasi kontraknya yang akan berakhir pada tahun 2022. Kini klub sedang menjajaki penawaran tertinggi untuk setidaknya mengembalikan uang besar yang mereka keluarkan saat memboyong Pogba dari Juventus.

Pogba telah menikmati kembali ke performa terbaik sejak agennya, Mino Raiola, mengkonfirmasi lagi bulan lalu bahwa gelandang asal Prancis itu ingin pergi dari Old Trafford. Pogba dibeli MU dari Juventus pada tahun 2016 dengan harga yang mahal, yakni 89 juta pounsterling.

MU dalam beberapa pertandingan terkahir di Premier League telah menunjukkan performa yang apik. Setan Merah berhasil naik ke peringkat kedua klasemen sementara, mengumpulkan poin yang sama dengan Liverpool sebagai pemuncak klasmen. MU telah memenangkan 8 dari 10 pertandingan Liga Premier terakhir mereka dan sekarang tengah bersiap menghadapi rival sekota Manchester City di semifinal Piala Carabao.

Namun hasil positif itu tampaknya tidak menggoyahkan tekad Pogba untuk hengkang. Dilansir dari Mirror, pihak klub sudah siap untuk melepas sang pemain pada bursa transfer musim panas mendatang. Peran Pogba saat ini sudah tergusur oleh pemain yang paling menonjol, yakni Bruno Fernandes.

Namun sang pemain memilih untuk memuji rekannya dan mencoba meyakinkan Pogba untuk tetap tinggal di Manchester.

“Saya pikir Paul adalah yang teratas. Kita semua tahu kualitas yang dia miliki. Saya kira sudah tidak diragukan lagi. Saya berharap orang-orang tidak meragukan kualitas Paul karena kami tahu dia bisa bermain, dia bisa membantu kami dan dia bisa bermain dengan sangat baik," kata Fernandes.

Real Madrid , Juventus, dan Paris St Germain adalah tiga klub yang masuk dalam radar persaingan untuk mendapatkan Pogba. MU akan berperang untuk memasang harga yang sepadan untuk pemain 27 tahun tersebut.

(Januardi Husin\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar