Dihajar 15 Gol, Pelatih Mariana Utara: Terima Kasih Indonesia

Kamis, 19/09/2019 08:50 WIB
Skor Timnas u-16 Indonesia vs Mariana Utara u-16 (Youtube: RCTI)

Skor Timnas u-16 Indonesia vs Mariana Utara u-16 (Youtube: RCTI)

Jakarta, law-justice.co - Pelatih Tim Nasonal U-16 Kepulauan Mariana Utara, Mita Michiteru mengatakan kekalahan telak 1-15 dari Timnas Indonesia U-16, di Stadion Madya GBK, Rabu (18/9/2019) menjadi pelajaran penting bagi para pemain mudanya.

Namun, Michiteru tetap mengapresiasi permainan timnya yang bisa membuat satu gol ke gawang Timnas Indonesia U-16. Menurutnya, ada pengalaman yang didapat para pemainnya dari kekalahan tersebut.

"Kami mendapatkan pelajaran berharga untuk pemain-pemain muda kami. Ini bukan hanya soal skor dalam sepak bola. Pemain kami, khususnya kiper memiliki permainan yang fantastis," kata Michiteru dalam sesi jumpa pers seperti melansir bolalob.com.

Selain itu, ia juga mengapresiasi pendukung timnas yang begitu bergemurah dan respek dengan timnya sepanjang pertandingan.

"Pada pertandingan ini, saya juga mengapresiasi pendukung Indonesia yang berada di tribune," tuturnya.

Dengan kekalahan tersebut, Kepulauana Mariana Utara berada di peringkat terbawah Grup G kualifikasi Piala Asia U-16 2020 dengan poin nol. Sedangkan Indonesia berada di peringkat teratas dengan tiga poin.

(Ade Irmansyah\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar