Fadli Zon `Happy` Bila Ditunjuk Wakil Ketua DPR Lagi

Kamis, 15/08/2019 18:39 WIB
Wakil Ketua DPR Fadli Zon (Fajar.co.id)

Wakil Ketua DPR Fadli Zon (Fajar.co.id)

Jakarta, law-justice.co - Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon menyatakan kesiapannya jika kembali ditunjuk sebagai Wakil Ketua DPR periode selanjutnya.

Kendati demikian, Fadli mengatakan tetap menyerahkan keputusan itu kepada sang ketum Prabowo Subianto.

"Ya saya sih siap aja kalau dicalonkan lagi, namanya tugaskan. Nanti tergantung pada ketua dewan pembina kepada Pak Prabowo. Tapi rasanya sih saya lebih cocok menyuarakan suara rakyatlah," kata Fadli di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (14/8/2019).

Melansir dari Detik.com, Fadli mengaku dirinya lebih cocok untuk diberi mandat di DPR ketimbang menjadi pimpinan MPR. Sebab, melalui DPR, dirinya lebih bisa menyuarakan suara rakyat.

"Saya sih lebih memilih di DPR lah ya. Karena di DPR kita bisa lebih bebas menyuarakan suara rakyat lebih bebas dalam menyampaikan aspirasi rakyat kita juga bisa lebih kritis dan kekritisan itu juga penting bagi pemerintah, pemerintah manapun bahkan kalau Pak Prabowo kemarin jadi presiden pun penting ada suara kritis dari DPR," tutur dia.

Kendati demikian, Fadli mengatakan hingga saat ini belum ada mandat dari Prabowo terkait pimpinan DPR maupun MPR.

"Belumlah, Pak Prabowo yang memutuskan siapa. Ya nanti tergantung dari hasil ini lah ya saya kira itu bagian dari tugas sebagai pengurus di DPP dan sebagainya," kata Fadli.

Sebelumnya nama Fadli disebut-sebut sebagai kandidat kuat menduduki kursi Wakil Ketua DPR. Gerindra sebagai pemenang kedua dalam Pemilu 2019 memang mendapatkan 1 kursi Wakil Ketua DPR.

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar