Merasa Belakangan Jakarta Lebih Dingin? Begini Penjelasan BMKG

Rabu, 07/08/2019 16:29 WIB
Logo BMKG. (Foto: BMKG)

Logo BMKG. (Foto: BMKG)

Jakarta, law-justice.co - Belakangan sering merasakan suhu di Jakarta menjadi lebih dingin pada pagi hari? Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan kondisi ini.

Kepala Bidang Diseminasi Informasi Iklim dan Kualitas Udara BMKG Harry Tirto Djatmiko membenarkan kalau dalam beberapa hari terakhir suhu di Jakarta dan sekitarnya memang lebih rendah dibanding biasanya.

Dilansir dari Kompas, menurut Harry, suhu di Jakarta pada pagi hari dalam kondisi normal berkisar antara 24 hingga 27 derajat celcius.

"Sedangkan beberapa hari terakhir suhu di Jakarta berkisar 22 hingga 24 derajat celcius," ujar Harry ketika dihubungi pada Selasa (6/8/2019).

Ia pun mengatakan, turunnya suhu udara di Jakarta merupakan fenomena alam yang biasa. Menurutnya, suhu dingin semacam ini akan berlangsung selama 3 hingga 4 hari.

"Terkait dengan udara dingin, kalau dibandingkan dengan beberapa hari belakangan ini memang dia relatif lebih dingin. Yang kedua, itu sebagai penanda kita itu berada di bulan puncak musim kemarau," papar Harry.

"Hal-hal yang semacam itu merupakan hal yang wajar dan merupakan fenomena alam yang biasa terjadi manakala kita berada di bulan-bulan puncak kemarau seperti bulan Juli, Agustus, September," sambung Harry.

Menurutnya, setelah 3 hingga 4 hari, suhu udara di Jakarta akan kembali normal.

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar