Nasdem Sebut Pertahankan Koalisi Sampai Pilkada

Jum'at, 15/03/2024 21:50 WIB
Partai Nasdem (Dok.Youtube/Nasdem)

Partai Nasdem (Dok.Youtube/Nasdem)

Jakarta, law-justice.co - Sekjen Partai NasDem, Hermawi Taslim menegaskan partainya akan membawa Koalisi Perubahan hingga Pilkada serentak pada November 2024 nanti.

Hermawi mengatakan hal itu ditunjukkan dengan pertemuan tiga sekjen dan tiga ketua fraksi partai di DPRD-DKI.

"Malam ini sebenarnya harapan rutin tiga sekjen, tapi istimewa karena malam ini juga pertemuan tiga ketua fraksi DPRD-DKI," kata Hermawi dalam jumpa pers di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Jumat 15 Maret 2024 malam.

Hermawi mengatakan pertemuan malam ini sekaligus sebagai syukuran dan ucapan terima kasih kepada warga DKI karena telah memberi kepercayaan kepada partai partai di Koalisi Perubahan.

"Nah pertemuan malam ini sebenarnya ingin menunjukkan kepada publik kami sungguh-sungguh berusaha untuk terus mempertahankan koalisi ini sampai pilkada," jelasnya.

Hermawi lantas merinci jumlah kursi yang yang berhasil diperoleh partai koalisi pada pileg DPRD Jakarta. Dia juga berseloroh bahwa Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khoirudin yang akan menjadi Ketua DPRD nantinya.

"Pak Ustadz Khoirudin, Ketua DPW PKS yang insyallah akan memegang palu sidang jadi Ketua DPRD. PKS akan jadi Ketua DPRD dengan 18 kursi. NasDem kita dapat 11 porsi kenaikan dari 7. Tapi yang paling tinggi kenaikannya justru PKB dari 5 menjadi 10," rinci Hermawi dilansir dari Detik.

Turut hadir dalam pertemuan itu, Sekjen DPP PKB M Hasanuddin Wahid atau Cak Udin, Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi, Ketua DPW Partai NasDem DKI Jakarta Wibi Andrino dan Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khoirudin.

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar