Deretan Fakta Laga Manchester City vs Arsenal di Community Shield 2023

Minggu, 06/08/2023 08:41 WIB
Deretan Fakta Laga Manchester City vs Arsenal di Community Shield 2023. (Istimewa).

Deretan Fakta Laga Manchester City vs Arsenal di Community Shield 2023. (Istimewa).

Jakarta, law-justice.co - Pada laga FA Community Shield 2023 di Stadion Wembley, London, Minggu (6/8), Manchester City vs Arsenal.

Community Shield merupakan pertandingan pembuka jelang Premier League yang mempertemukan juara Premier League dan Piala FA musim sebelumnya.

Namun karena Man City merebut treble musim lalu, maka Arsenal yang berstatus runner-up Premier League terpilih sebagai lawan.

Jadwal Community Shield antara Man City vs Arsenal dijadwalkan berlangsung mulai pukul 22.00 WIB. Siaran langsung pertandingan bisa disaksikan melalui live streaming Vidio.

Seperti melansir cnnindonesia.com, berikut sejumlah fakta menarik jelang Manchester City vs Arsenal pada ajang Community Shield 2023:

1. Ini menjadi duel ketiga Man City vs Arsenal di Community Shield. Di dua pertemuan sebelumnya Arsenal selalu menang: 4-0 di Highbury pada 1934 dan 3-0 di Wembley pada 2014.

2. Manchester City meraih 16 kemenangan dari 19 pertemuan melawan Arsenal bersama Pep Guardiola di semua kompetisi (1 seri, 2 kalah). Menariknya dua kekalahan itu terjadi di Stadion Wembley pada semifinal Piala FA 2017 dan 2020).

3. Manchester City selalu kalah dalam dua pertandingan terakhir di Community Shield pada 2021 dan 2022. The Citizens takluk 0-1 dari Leicester City pada 2021, dan tumbang 1-3 dari Liverpool tahun lalu.

4. Arsenal hanya kalah dua kali dari 15 pertandingan terakhir di Stadion Wembley di semua kompetisi (menang 9, seri 4). Dua kekalahan itu terjadi pada Februari 2018 melawan Tottenham (Premier League) dan melawan Man City (final Piala Liga).

5. Kevin De Bruyne terlibat terjadinya delapan gol dalam delapan penampilan terakhir melawan Arsenal di semua kompetisi (6 gol, 2 assist).

6. Setelah mencetak gol di Community Shield musim lalu, penyerang Man City Julian Alvarez bisa menjadi pemain pertama yang mencetak gol di dua Community Shield beruntun sejak Adrian Heath (Everton) pada 1985 dan 1986.

7. Tidak ada pemain dalam skuad Arsenal saat ini yang mencetak gol untuk klub di Stadion Wembley. Lima gol terakhir Arsenal di Wembley semuanya dicetak Pierre-Emerick Aubameyang.

 

 

(Ade Irmansyah\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar