Hajar Rival Sekota, Arsenal Kian Kokoh Di Puncak Klasemen Liga Inggris

Senin, 29/04/2024 02:32 WIB
Hajar Rival Sekota, Arsenal Kian Kokoh Di Puncak Klasemen Liga Inggris. (Twitter Arsenal).

Hajar Rival Sekota, Arsenal Kian Kokoh Di Puncak Klasemen Liga Inggris. (Twitter Arsenal).

Jakarta, law-justice.co - Klub asal Ibukota Inggris, Arsenal sukses mengalahkan Tottenham Hotspur 3-2 dalam pertandingan Liga Inggris 2023/2024, Minggu (28/4).

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Arsenal berhasil unggul 3-0 di babak pertama.

Arsenal unggul 1-0 pada menit ke-15 lewat gol bunuh diri pemain Tottenham Pierre Emile Hojbjerg. Hojbjerg menyundul bola yang mengarah ke gawang sendiri saat situasi sepak pojok.

The Gunners menambah keunggulan 2-0 pada menit ke-27 melalui gol Bukayo Saka. Saka berhasil memanfaatkan situasi serangan balik untuk menembus pertahanan Tottenham dan mencetak gol lewat tendangan keras menyusur tanah.

Di menit ke-38 Arsenal berhasil menambah skor menjadi 3-0 lewat sundulan Kai Havertz usai meneruskan umpan sepak pojok Declan Rice.

Pada menit ke-52 Arsenal mengancam gawang Tottenham lewat tendangan Saka. Namun tendangan Saka masih bisa diblok kiper Tottenham.

Di menit ke-64 Tottenham berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 lewat gol Cristian Romero usai mendapatkan umpan `gratis` hasil blunder kiper Arsenal David Raya yang salah dalam melepaskan operan.

Pada menit ke-84 wasit Michael Oliver memberikan penalti untuk Tottenham usai pemain Arsenal Declan Rice tertangkap VAR menendang paha Ben Davies di kotak penalti The Gunners.

Son Heung Min yang menjadi eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya dengan baik dengan melepaskan tembakan ke sudut kanan atas gawang Arsenal untuk mengubah skor menjadi 2-3 di menit ke-87.

Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Arsenal menang 3-2 atas Tottenham.

Kemenangan ini membuat Arsenal memperkokoh posisi puncak klasemen Liga Inggris dengan mengemas 80 poin dari 35 pertandingan yang dijalani.

Sedangkan kekalahan ini membuat Tottenham tetap di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan mengemas 60 poin dari 33 pertandingan yang dijalani.

Haaland Cetak Gol, Man City Hajar Nottingham

Dipertandingan lain, Manchester City sukses mengalahkan tuan rumah Nottingham Forest 2-0 dalam pertandingan Liga Inggris 2023/2024, Minggu (28/4) malam WIB.

Dalam pertandingan ini Manchester City tampak kesulitan untuk mengembangkan permainan, meski melawan tim papan bawah.

Manchester City berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-32 lewat gol sundulan Josko Gvardiol usai meneruskan umpan Kevin De Bruyne.

Setelah gol tersebut Man City juga masih kesulitan untuk menambah gol. Di menit ke-71 Manchester City baru berhasil menambah keunggulan 2-0 lewat sontekan Erling Haaland usai menerima umpan dari Kevin De Bruyne.

Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Man City menang 2-0 atas Nottingham.

Kemenangan ini membuat Man City masih berada di peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan mengemas 79 poin.

Manchester City kini menempel Arsenal yang berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan selisih satu poin.

Bahkan Man City punya peluang yang lebih bagus karena The Citizen memiliki satu pertandingan lebih sedikit dibanding Arsenal.

Kemenangan ini juga membuat tim asuhan Pep Guardiola sukses melanjutkan tren kemenangan beruntun dalam tiga pertandingan terakhir berturut-turut.

Bahkan, Man City tidak pernah kebobolan alias clean sheet di tiga pertandingan terakhir.

Sedangkan kekalahan dari Man City membuat Nottingham tetap berada di peringkat ke-17 dengan mengemas 26 poin dari 35 pertandingan yang dijalani.

 

(Ade Irmansyah\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar