Panik Lihat Ada Pos PPKM, Pakai Daun Jadi Masker 2 Warga di Bengkulu

Kamis, 22/07/2021 16:33 WIB
Panik Lihat Ada Pos PPKM, Pakai Daun Jadi Masker 2 Warga di Bengkulu Foto detik.com

Panik Lihat Ada Pos PPKM, Pakai Daun Jadi Masker 2 Warga di Bengkulu Foto detik.com

law-justice.co -
Guna lolos dari posko penyekatan, dua warga Kabupaten Lebong, Bengkulu, menjadikan daun sebagai masker. Keduanya mengaku baru saja pulang dari kebun dan lupa membawa masker.

 

"Kami dari kebun lupa membawa masker. Ya, akhirnya pakai daun sebagai masker," kata Jum saat diperiksa petugas, Rabu (21/7/2021).

 Jum mengatakan, saat berangkat ke kebun, dia tidak melihat ada posko penyekatan di pintu masuk Kabupaten Lebong. Namun, saat hendak pulang pada siang harinya, mendadak ada posko disertai petugas dari TNI/Polri. Dia panik lalu menjadikan daun berukuran lebar sebagai masker. Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Bupati Lebong Kopli Ansori sempat mendatangi lokasi pemeriksaan. Dia mengapresiasi upaya dua warga tersebut, meski harusnya tetap mengikuti aturan dengan menggunakan masker. "Saya salut dengan cara yang dilakukan kedua warga ini.

Mereka memodifikasi daun karena tidak membawa masker," kata Kopli saat dikonfirmasi Kompas.com via telepon, Kamis (22/7/2021). Kopli mengatakan, kedua warga ini nekat menggunakan daun karena lupa membawa masker saat pergi berkebun. Kopli akhirnya memakaikan masker kepada kedua warga tersebut hingga akhirnya mereka diizinkan melintasi posko. Diswab Kopli mengatakan, setiap pengunjung yang masuk ke Kabupaten Lebong harus menjalani tes swab. Pendatang yang dinyatakan positif dilarang masuk ke wilayah itu. "Setiap orang masuk ke Lebong memang harus diswab. Ini dilakukan untuk menghindari penyebaran Covid di daerah kami," ujar Kopli

Kejadian yang menarik ini terjadi di hari pertama diterapkannya swab ditempat pada posko Covid-19 di 2 pintu masuk Kabupaten Lebong kemarin (21/7). Berbagai upaya dilakukan masyarakat untuk bisa melewati petugas posko Covid-19, seperti halnya memodifikasi daun menjadi masker bahkan warga yang dinyatakan reaktif Covid-19 kabur masuk ke Lebong dengan cara berpura-pura menunggu di atas motor, ketika petugas lengah warga ini langsung tancap gas ke Lebong.
Pada posko Covid-19 yang ada di Desa Tik Tebing Kecamatan Lebong Atas, Jum (42) warga Desa Tik Tebing ini didapati menggunakan masker dari daun saat dihentikan oleh petugas di posko Covid-19 di Desa Tik Tebing. Jum mengaku, jika dirinya hendak pulang kerumah dari kebun miliknya.

(Patia\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar