Jawaban Lampard Tentang Masa Depannya di Chelsea

Sabtu, 23/01/2021 05:01 WIB
Frank Lampard (Foto: Reuters)

Frank Lampard (Foto: Reuters)

law-justice.co - Nasib pelatih Chelsea Frank Lampard berada di ujung tanduk usai performa jeblok tim Kota London itu beberapa pekan terakhir. Namun sang legenda mengaku cuek dengan berbagai rumor tentang masa depannya.

Kekalahan 2-0 Chelsea atas Leicester City tengah pekan lalu adalah kekalahan kelima dalam 8 pertandingan terakhir Liga Premier. The Blues saat ini duduk di urutan kedelapan klasemen sementara Premier League.

Hasil buruk itu membuat nasib Lampard sebagai manajer dipertanyakan. Mantan pelatih Paris St-Germain Thomas Tuchel dan mantan manajer Juventus Massimiliano Allegri telah dikaitkan untuk menggantikan posisi Lampard.

Namun Lampard ogah terbawa arus isu tentang masa depannya di London. Dia bahkan rela menjaga jarak dengan media sosial agar fokus pada pekerjaan.

"Saya tidak mendengarkannya," kata Lampard, dilansir dari BBC Sport.

"Saya tidak bodoh, saya tahu tekanan yang datang dengan mengelola klub sepak bola top, tapi saya hanya melakukan pekerjaan saya, tidak masalah bagi saya," ujarnya.

Mantan pemain Timnas Inggris itu mengakui bahwa dia berada dalam tekanan. Hasil buruk beberapa pekan terakhir telah membuatnya tidak bahagai, namun harus tetap menatap laga yang telah telah menanti.

"Tekanannya baik-baik saja, Anda jelas lebih bahagia saat memenangkan pertandingan. Saya jelas lebih bahagia di bulan Oktober dan November daripada sekarang. Saya hanya harus melanjutkan pekerjaan," ucapnya.

(Januardi Husin\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar