Artis Dian Sastro Menolak Jadi Timses Anies-Cak Imin

Jum'at, 29/09/2023 21:29 WIB
Dian Sastro Wardoyo (Foto:Liputan6.com)

Dian Sastro Wardoyo (Foto:Liputan6.com)

Jakarta, law-justice.co - Manajer artis Dian Sastrowardoyo, Wisnu Darmawan, menegaskan Dian menolak tawaran dari partai politik untuk menjadi bagian dari tim sukses kandidat calon presiden (capres) tertentu yang akan maju di Pilpres 2024.

Nama Dian sebelumnya sempat disebut diusulkan sebagai ketua Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

"Kami tidak akan menerima tawaran dari partai politik manapun," kata Wisnu dikutip dari CNN Indonesia, Jumat 29 September 2023.

Wisnu menegaskan Dian tak memiliki niat untuk masuk ke dunia politik. Dian, lanjutnya, juga selalu menjaga netralitas.

Meski demikian, Wisnu memastikan Dian sebagai warga negara akan menggunakan hak pilihnya di Pemilu 2024 mendatang.

"Namun, itu bersifat personal dan tidak untuk konsumsi publik," kata Wisnu.

Ketua DPP PKB Ahmad Iman Sukri mengatakan nama Dian Sastrowardoyo sempat muncul dalam rapat internal sebagai salah satu usul ketua tim pemenangan Anies dan Cak Imin.

Menurutnya, sosok Dian cocok merepresentasikan pasangan Anies dan Cak Imin lantaran memiliki sejumlah persamaan latar belakang dengan kandidat bakal capres dan cawapres itu.

"Ada yang usulkan Dian Sastro, sempat ada yang usulkan di rapat itu," kata Iman dalam dalam podcast What The Fact! Politics CNNIndonesia

Anies dan Cak Imin kini telah didukung Koalisi Perubahan yang beranggotakan NasDem, PKS. dan PKB.

Anies dan Cak Imin kini tengah menggodok pembentukan Timnas Pemenangan di Pilpres 2024. Namun, mereka belum mengungkapkan nama-nama yang masuk dalam struktur pemenangannya t

ersebut.***

 

 

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar