Meski Menurun, Kasus Baru Covid-19 di Indonesia Masih Tinggi

Jakarta, law-justice.co - Kasus covid-19 di Indonesia terus bertambah dari hari ke hari. Meski tak melonjak seperti kasus baru sehari sebelumnya, pada hari ini kasus baru mengalami penurunan.

Kalau kemarin, kasus baru melonjak sangat tinggi mencapai 1.241, pada hari ini hanya ada 979 kasus baru. Dengan penambahan tersebut, total kasus covid-19 di Indonesia menjadi 35.295.

Baca juga : Kata Ahli soal AstraZeneca Akui Ada Efek Samping Langka pada Vaksinnya

Namun, hal berbeda terjadi dengan pasien yang dinyatakan meninggal. Dari data yang ditampilkan di situs resmi covid-19.go.id, pada hari ini kasus meninggal bertambah cukup banyak, yakni 41 dari sebelumnya hanya 36 orang. Dengan penambahan itu, jumlah pasien meninggal menjadi 2.000 orang.

Dan untuk kasus sembuh, pada hari ini hanya bertambah 507. Sebelumnya, pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 715 orang. Dengan demikian jumlahnya menjadi 12.636 orang.

Baca juga : Fadel Muhammad Dicecar KPK Soal Kurang Bayar di Kasus APD Covid-19

Namun, perlu diketahui, data tersebut hanya terkumpul sampai pukul 12.00 WIB. Sehingga, masih ada kemungkinan penambahan kasus baru, kasus meninggal dan sembuh di waktu tersisa pada hari ini.

Baca juga : Import MoLis Makin Dipermudah Masuk RI Jalanan Bak Neraka