Punggawa Timnas Indonesia Ronaldo Kwateh Selamat dari Gempa Turki

Jakarta, law-justice.co - Baru-baru ini, COO Madura United, Annisa Zhafarina Qosasi memastikan Ronaldo Kwateh selamat dari gempa Turki yang terjadi Senin (6/2).

Kata dia, saat ini Ronaldo sedang berada di Turki untuk menjalani trial atau latihan percobaan.

Baca juga : 2 Tewas dan 114 Orang Selamat, WNI Korban Gempa Turki Tiba di RI

Belum diumumkan secara pasti klubnya, tetapi disebut-sebut dari wilayah Turki bagian barat.

"Aku sudah cek ke tim lagi, alhamdulillah Ronaldo Kwateh baik-baik saja. Dia cuma kerasa saja gempanya besar. Cuma dia sehat-sehat saja alhamdulillah," kata Annisa.

Baca juga : Perbatasan Turki-Suriah Kembali Diguncang Gempa Magnitudo 6,4

Namun Annisa tidak bisa mengungkap di mana posisi Ronaldo berada di Turki saat ini. Annisa tidak ingin membongkar nama klub Turki di mana Ronaldo sedang menjalani trial.

Menurut putri pemilik Madura United, Achsanul Qosasi, ini yang terpenting adalah kondisi Ronaldo Kwateh. Soal bagaimana status trial pemain 18 tahun itu di Turki akan dibahas lebih lanjut.

Baca juga : Teridentifikasi, Ini Identitas Jenazah WNI Korban Gempa Dahsyat Turki

"Nah untuk sekarang kita belum bisa [informasikan lokasi Ronaldo]. Disclose mas. Kesehatannya Ronaldo saja dulu, karena [bencana gempa] lumayan berpengaruh juga ke sepak bola Turki," ucap Annisa.

Ronaldo diundang salah satu klub Turki setelah melihat aksinya bersama Timnas Indonesia U-20. Sebelumnya tim asuhan Shin Tae Yong tersebut dua kali pemusatan latihan di Turki.

Dari uji coba selama pemusatan latihan di Turki itu klub tersebut tertarik mengontrak Ronaldo. Putra mantan pemain PSIM Yogyakarta, Roberto Kwateh, ini diundang mengikuti latihan di Turki.

Disebut-sebut klub yang meminati Ronaldo adalah tim kasta kedua Liga Turki, Bodrumspor. Tim ini bermarkas di Bodrum, Provinsi Mugla. Kota ini tidak terdampak parah dari gempa.