Lingkungan Dirusak, Cuan Digasak?

Minggu, 26/03/2023 15:43 WIB

Ekonom senior Faisal Basri meyakini, Indonesia tidak menikmati nilai tambah dari hilirisasi nikel. Mungkin ada nilai tambah, tetapi sangat kecil. Angka moderat yang saya tawarkan maksimal 10 persen saja yang dinikmati oleh republik. Sisanya dinikmati oleh China.


Nestapa Perempuan Morowali

Sabtu, 25/03/2023 14:41 WIB

Mengungkap praktik diskriminasi dan terenggutnya hak pekerja perempuan akibat bias gender dan maskulinitas pekerjaan tambang di pusat industri tambang Morowali Sulawesi Tengah. Kiki


Pemprov DKI Jakarta Timur Gelar Pasar Murah Bulan Ramadhan

Jum'at, 24/03/2023 18:58 WIB

Pemprov DKI Jakarta menggelar pasar murah di bulan ramadhan di halaman kantor kelurahan Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur. Sembako yang di sediakan berupa beras, minyak goreng dan daging. Satu paket sembako berisi beras, gula, minyak goreng, dan tepung terigu di jual dengan harga 73.500 Rupiah.


Usai COD Senjata Tajam Untuk Tawuran 3 Remaja Diamankan

Senin, 20/03/2023 20:08 WIB

Usai membeli senjata tajam berukuran besar dengan sistem COD, 3 orang remaja di amankan di Jalan Raya Taman Mini, Jakarta Timur. Rencananya senjata tajam tersebut akan di gunakan untuk aksi tawuran.Guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut, ke 3 remaja beserta barang bukti di serahkan ke pihak kepolisian.


Prahara Di Lapangan Banteng

Minggu, 19/03/2023 18:17 WIB

Kebenaran selalu menemukan jalannya meski kadang dengan cara yang tak terduga. Seperti halnya hobi dari anak dan istri pejabat di Kementerian Keuangan. Meskipun hal ini sudah menjadi kebiasaan umum untuk memamerkan kegiatan di medsos. Namun, kali ini, postingan flexing menjadi pintu masuk pengungkapan sejumlah kejanggalan di Kementerian tersebut.


Pelepasan Kendaraan Pasar Murah Oleh Pj Gubernur DKI Jakarta

Jum'at, 17/03/2023 18:24 WIB

Jelang memasuki Bulan suci Ramadhan, Pejabat Gubernur DKI Jakarta bersama TNI Polri melepas kendaraan pasar murah di pasar induk beras Cipinang, Pulogadung, Jakarta Timur. Kendaraan yang berjumlah 12 truk ini akan di sebar di beberapa titik Ibukota DKI Jakarta. Kendaraan truk pasar murah ini berisikan beras berjumlah 1 Ton jenis premium, 100 Kilogram gula, tepung terigu dan telur ayam serta minyak goreng.


Demo Kantor BPN Jakarta Timur Ricuh

Rabu, 15/03/2023 19:12 WIB

Ratusan massa yang tergabung dalam Aliansi Pejuang Tanah untuk Rakyat melakukan aksi demo di depan kantor  Badan Pertanahan Nasional Jakarta Timur. Massa pendemo menuntut agar BPN Jakarta Timur segera menuntaskan  pelaksanaan PTSL 2018 yang hingga kini belum terselesaikan.


Pengungsi Kebakaran Plumpang Di Kantor PMI Jakarta Utara

Senin, 13/03/2023 19:25 WIB

Ratusan pengungsi korban kebakaran  Plumpang, Jakarta Utara, masih menempati halaman kantor Palang Merah Indonesia kota Jakarta Utara. Para pengungsi yang terdiri ibu dan anak ini menempati tenda pengungsian yang telah di sediakan pihak kelurahan Rawabadak Selatan, Koja, Jakarta Utara, telah meminta kepada para korban kebakaran untuk pindah ke RPTRA Rasela Koja.


Menguak Pertarungan Korban Mafia Tanah Vs Grup Pengembang

Minggu, 12/03/2023 11:50 WIB

Jejaring pemilik kepentingan dalam perampasan lahan ini berkelindan dan membentuk komunitas layaknya mafia. Mafia tanah inilah menjadi pihak yang mengatur bagaimana tanah dirampas dari pemilik yang memiliki hak sebelumnya. Perampasan dilakukan secara terstruktur dan sistematis yang melibatkan pengusaha, preman, hingga pejabat pertanahan dan aparat penegak hukum.


Ajang Lomba Kreativitas Anak 2023 Diikuti 6000 Anak

Jum'at, 10/03/2023 18:45 WIB

Sebanyak 6000 anak usia dini mengikuti ajang lomba kreativitas anak 2023, yang digelar pengurus daerah ikatan guru Raudhatul Athfal Kota Jakarta Timur. Acara ini di gelar di Museum Purna Bhakti Pertiwi, Taman Mini, Jakarta Timur. Berbagai perlombaan di gelar dalam acara ini, seperti lomba sholat berjamaah, lomba tahfidz, lomba menari, lomba senam, lomba mewarnai dan lomba senam. Acara ini di gelar dalam rangka implementasi kurikulum merdeka dan stimulasi minat bakat dan sportivitas anak.