Tsunami 40 cm-1,2 M Terjadi di Tiga Tempat usai Gempa Guncang Japan

Jakarta, law-justice.co - Tsunami dengan ketinggian 40 cm hingga 1,2 meter dilaporkan telah terjadi di tiga wilayah di Jepang usai gempa magnitudo 7,4, Senin 1 Januari 2024.

Dilansir dari NHK, tiga wilayah yang diterjang tsunami itu adalah Kota Wajima di Prefektur Ishikawa, Kota Toyama di Prefektur Toyama dan di Kota Kashiwazaki di Prefektur Niigata.

Baca juga : Dugaan Kartel di Balik Harga Bawang Putih Meroket, Ini Respons KPPU

NHK menyebut tsunami di Wajima tiba pukul 16.21 waktu setempat. Warga di Wajima memang dari awal sudah diminta mengungsi secepat mungkin usai gempa.

Sementara di Toyama dilaporkan tsunami yang menerjang setinggi 80 cm pada pukul 16.35 waktu setempat.

Baca juga : Ketua HIMPUH Minta Masyarakat Waspada Tawaran Visa Haji Palsu

"Di Kashiwazaki terpantau tsunami setinggi 40 cm pada pukul 16.36," demikian kantor berita Jepang itu melaporkan.

Sejak gempa mengguncang, peringatan tsunami memang sudah dikeluarkan. Bahkan diwaspadai tsunami bisa mencapai 5 meter.

Baca juga : Polisi Imbau Waspada Michat usai 2 PSK Bali Mati Dibunuh dalam Sepekan

Badan Meteorologi juga mewaspadai bencana susulan seperti tanah longsor dan bangunan ambruk usai gempa terutama di wilayah yang terguncang hebat.

Gempa susulan dengan magnitudo hingga 7 juga diminta untuk diwaspadai hingga 7 hari ke depan, terutama dalam 2 atau 3 hari mendatang.***