Awas, 5 Makanan Ini Sumber Kolesterol Jahat

Jakarta, law-justice.co - Kolesterol adalah metabolit yang mengandung lemak sterol yang ditemukan pada membran sel dan disirkulasikan dalam plasma darah.

Konsumsi makanan tinggi kolesterol dan lemak jenuh dapat menyebabkan kolesterol tinggi. Contoh makanan tersebut adalah gorengan, susu full cream, kulit ayam, dan jeroan.

Baca juga : Ketahui Batas Penderita Kolesterol Makan Telur

Melansir Clevel and Clinic, terdapat beberapa makanan sumber kolesterol jahat yang penting untuk dicegah, di antaranya:

1. Makanan Olahan Susu Tinggi Lemak

Baca juga : Ini Dia Cara Terhindar Rugi Main Saham Gorengan

Susu murni, mentega, yogurt, dan keju mengandung lemak jenuh yang tinggi. Keju bahkan diketahui tinggi sodium, karena itu usahakan tidak terlalu rutin makan keju. Para ahli juga merekomendasikan untuk konsumsi susu rendah lemak dengan kadar lemak 1 - 2 persen per kemasan.

Untuk yogurt, usahakan pilih rendah lemak. Sebagai pengganti mentega, Anda bisa menggunakan minyak zaitun.

Baca juga : Sering Makan Daging Merah Tingkatkan Risiko Kanker Pankreas

2. Daging Merah

Steak, daging panggang, iga, daging babi, atau daging giling cenderung memiliki kandungan lemak jenuh dan kolesterol tinggi. Sebagai solusi, Anda dianjurkan mengonsumsi daging rendah lemak seperti sirloin, tenderloin, atau daging fillet.

Selain itu, sumber protein hewani lain yang bisa dikonsumsi dan lebih aman adalah daging unggas tanpa kulit atau daging giling tanpa lemak.

3. Daging Olahan

Daging olahan juga masuk ke dalam sumber kolesterol jahat. Daging olahan diketahui memiliki kandungan natrium yang tinggi dengan nutrisi yang rendah. Daging olahan ini seperti sosis, bacon, atau hot dog. Jika sosis adalah makanan favorit Anda, bisa menggantinya dengan sosis daging ayam tanpa lemak.

4. Gorengan

Makanan yang digoreng, terlebih dengan minyak yang sudah dipakai berulang adalah sumber kolesterol jahat berikutnya. Konsumsi kentang goreng, ayam dengan kulit ayam dan makanan lain yang dimasak dengan deep fryer memiliki jumlah lemak jenuh dan kolesterol tinggi.

Sebagai solusi, Anda bisa mengonsumsi ayam panggang atau kalkun tanpa kulit atau kentang panggang atau rebus.

5. Makanan Manis

Kue dan donat biasanya mengandung mentega dan shortening yang kandungan kolesterol dan lemak jenuhnya tinggi. Makanan manis tersebut juga kaya akan gula yang dapat menyebabkan tingginya kadar trigliserida darah.

Sebagai gantinya, Anda bisa membuat sendiri makanan penutup dengan memastikan tidak menggunakan mentega. Buat camilan yang memungkinkan Anda mengatur kadar gula di resep makanannya.

Anda bisa juga mengganti camilan dengan buah atau dapat divariasikan dengan buah panggang yang dilumuri madu. Ini akan lebih sehat dibandingkan kue yang banyak menteganya.