Ust Tengku: Ekonomi Jeblok, Banyak PHK, yang Dibenci HRS? Gile Lu Ndro

Jakarta, law-justice.co - Wakil Sekretaris Jendral Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia, Ustaz Tengku Zulkarnain mengaku geram dengan adanya aksi pembakaran poster bergambar Habib Rizieq Shihab pada saat aksi unjuk rasa di depan Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (27/7/2020) lalu.

Pasalnya menurut dia, Muhammad Rizieq Shihab atau yang lebih akrab disapa Habib Rizieq merupakan sosok ulama besar serta pemimpin sekaligus pendiri organisasi Front Pembela Islam (FPI).

Baca juga : Gus Miftah Bicara Jujur soal Sosok Habib Rizieq yang Keturunan Nabi

Selain itu kata dia, masih banyak kekurangan yang sedang dialami negara namun yang dibenci dan dianggap sampah negara hanyalah HRS (Habib Rizieq Shihab).

Hal itu dia sampaikan lewat akun twitter pribadinya beberapa waktu lalu.

Baca juga : Habib Rizieq Menikahi Keponakan Almarhumah Istrinya

"Ekonomi Jeblok, Ekspor tambah remuk, Impor membengkak di segala lini, Hutang menggunung, BPJS ngotot naik walau sdh dibatalkan MA, BBM budeg tak mau turun, Gaji tidak naik, PHK di mana mana, Covid makin makan korban. Terus yg dibenci dan dianggap sampah negara HRS. Gile Lu Ndro?," kicaunya di twitter.

Dia justru mempertanyakan apa salah Habib Rizieq hingg ada pihak yang begitu membencinya.

Baca juga : Senang Ada 2 Buaya Ribut, HRS: Dulu Ngezalimin Kita, Sekarang Berantem

Apalagi kata dia, Habib Rizieq juga merupakan warga negara Indonesia yang memiliki hak dan perlakuan yang sama.

"Salahnya Imam Besar EFPE-I apa? Kenapa fotonya dianiaya. Dirinya dimaki-maki. Dibilang sampah, akan diusir jika beliau pulang ke Indonesia. Apakah beliau bukan WNI...? Apa mereka pikir NKRI milik nenek moyangnya? Siapa yg tdk suka dgn Ulama yg Nahi Munkar? Org sholih atau bejat?" kicaunya lagi.