Calon Klub Kaya Baru di Inggris Ikut Berburu Gareth Bale

law-justice.co - Newcastle United nyaris menjelma menjadi klub kaya baru di Inggris, usai Pangeran Arab Saudi Mohamed bin Salman berencana membeli saham mayoritas. Mereka kini ikut berburu tandatangan pemain Real Madrid Gareth Bale.

Bale hampir dipastikan hengkang dari Madrid pada bursa transfer musim panas mendatang. Ia disebut-sebut tidak lagi bahagia di Spanyol, terutama di bawah asuhan pelatih Zinedine Zidane.

Baca juga : Madrid vs Man City: Mengubah Rekor Sangar

Setidaknya ada dua klub yang sebelumnya dikabarkan berburu tanda-tangan Bale, yakni Tottenham Horspur dan Inter Miami. Tapi kini Newcastle menjadi pendatang baru dan bersedia membayar 53 juta pounsterling (Rp 1 triliun) untuk membawa pemain 30 tahun itu ke St. James` Park.

FourFourTwo melaporkan, minat Newcastle terhadapa Bale tidak terlepas dari adanya suntikan dana segar dari calon pemilik baru klub tersebut, yakni putra mahkota Arab Saudi Mohamed bin Salman. Klub yang kini dilatih oleh Steve Bruce itu berencana menggelontorkan dana sebesar 300 juta pounsterling untuk mendatangkan beberapa pemain bintang. Mereka benar-benar berencana kompetitif untuk kompetisi musim depan.

Baca juga : Ini Deretan Tim yang Sukses Lolos Perempat Final Liga Champions

Sebelumnya, klub yang ngebet terhadap Bale adalah Inter Miami. Klub milik MLS milik David Beckham itu disebut-sebut mampu memenuhi tuntutan gaji Bale setara dengan yang ia peroleh di Madrid saat ini. Selain itu, ada juga mantan klub Bale, Tottenham, yang ingin mengembalikan bintang mereka ke Kota London.  

Bale sudah 7 tahun membela Madrid. Ia sudah mendapatkan semua gelar di Spanyol dan di Eropa. Bermain 140 kali dan mencetak 74 gol.

Baca juga : Manchester United dan Chelsea Berebut Karim Benzema?