Keracunan Massal di Sukabumi, 2 Orang Tewas

Jakarta, law-justice.co - Satu orang kembali tewas diduga akibat keracunan makanan acara tahlilan di Kecamatan Bantargadung, Sukabumi, Jawa Barat. Korban tersebut bernama Dewi Agung 37 tahu dan ini tercatat dua orang meninggal.

Keracunan massal terjadi pada Rabu (11/9). Polisi menyebut ada 135 orang yang mengalami keracunan. Dewi Agung meninggal di RSUD Sekarwangi, Cibadak.

Baca juga : Shalat Idul Fitri di Lapang Merdeka Sukabumi

"Pasien atas nama Dewi Agung meninggal dunia sekitar pukul 12.55 WIB," kata pejabat Humas RSUD Sekarwangi, Ramdansyah, melansir detikcom.

Menurut Ramdan, pasien tersebut rencananya mendapatkan penanganan medis secara intensif di ruang ICU.

Baca juga : Kronologi Kecelakaan KM 58 yang Tewaskan 12 Orang

"Kondisi sepsis atau infeksinya sudah berat, baru mau kita masukkan ke ruang ICU," ujar Ramdan.

Sepanjang kemarin malam, RSUD Sekarwangi menangani sedikitnya 27 pasien dengan gejala keracunan. Sebagian di antara mereka sudah dipulangkan karena berangsur pulih.

Baca juga : Suasana Malam Takbiran di Alun-alun Kota Sukabumi

"Korban keracunan yang datang berbarengan. Sebagian sudah dipulangkan, namun ada juga yang masih di ruangan perawatan anak dan dewasa. Informasinya, kebanyakan pasien yang masuk adalah rujukan dari Puskesmas Bantargadung," tutur Ramdan.

Seratusan warga Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mengalami keracunan makanan, Rabu (11/9).

Dua orang yang meninggal adalah Rendi (9) dan Dewi Agung (37). Polisi tengah menyelidiki peristiwa keracunan massal tersebut.

Keracunan massal itu diduga bersumber dari makanan yang dikonsumsi warga saat acara tahlilan di rumah salah satu warga.

"Diduga dari makanan yang dikonsumsi warga dari acara tahlilan," kata Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi.