JK Sudah Ajukan Beberapa Nama untuk Cawapres Anies

[INTRO]

 

Kehadiran Tokoh Nasional, yang juga merupakan politisi senior Partai Golkar, Jusuf Kalla di Buka Puasa Bersama Partai NasDem, seperti mencerminkan dukungan Jusuf Kalla pada Anies Baswedan. Seperti saat Anies Baswedan maju dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta tahun 2017.

Walaupun tak menegaskan dukungannya, JK – demikian ia akrab dikenal, mengakui telah mengajukan beberapa nama kepada Anies Baswedan.

Baca juga : Sejumlah Kejanggalan Kasus Brigadir RA Dipertanyakan Kompolnas RI

“Saya sarankan saja, ada beberapa nama yang mungkin ideal dengan Anies. Tapi keputusan tetap pada Anies dan Koalisi Perubahan,” kata Jusuf Kalla usai acara, Sabtu (26/3/2023).

Ia menyatakan sosok yang cocok sebagai pendamping Anies adalah yang memiliki elektabilitas, sehingga bisa menambah suara.

Baca juga : Nonaktifkan 2 Rutan, KPK Pindahkan Tahanan ke Gedung Merah Putih

“Selain itu, bisa bekerja sama jika nantinya berhasil memenangkan Pilpres 2024,” ucapnya tanpa mau menyebutkan nama-nama calon yang ia sarankan.

JK menyatakan bersedia membagikan pengalaman politiknya dan memberikan masukan kepada siapa saja yang membutuhkannya.

Baca juga : Respons Anies Baswedan soal PKB dan NasDem Merapat ke Koalisi Prabowo

“Saya tidak terjun langsung ke dalam dunia politik dan tidak memiliki jabatan resmi dalam partai politik manapun. Saya hanya menyarankan beberapa nama saja,” tandasnya.