Momen Ferdy Sambo Ngaku Bohong Bikin Listyo Sigit Tertawa, Kok Bisa?

Jakarta, law-justice.co - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sampai tertawa saat menceritakan momen saat Ferdy Sambo mengakui kebohongannya.

Seperti yang diketahui, Ferdy Sambo sempat berbohong dan membuat skenario soal kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Baca juga : Polri Siapkan 5.784 Pos Pengamanan dan Pelayanan Selama Mudik Lebaran

Kali ini terkuak momen Ferdy Sambo yang akhirnya mengakui kebohongan setelah tersudut.

Kapolri Listyo Sigit Prabowo tertawa usai membeberkan ucapan Ferdy Sambo saat mengakui kebohongannya, dalam wawancara khusus program Satu Meja seperti dikutip dari video di kanal Youtube Kompas TV, Sabti (10/9/2022)

Baca juga : Rumah Dinas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Diserang Orang Tak Dikenal

Mulanya suami Putri Candrawathi itu, masih berkilah bahwa yang terjadi di rumah dinasnya saat menjabat Kadiv Propam Polri, Brigadir J tewas dalam baku tembak dengan Bharada E.

Bahkan ia tetap bersikeras bahwa aksi tembak-menembak di rumah dinasnya adalah fakta.

Baca juga : Kapolri : Perang Israel-Palestina Bangkitkan Sel Tidur Teroris

"Saat itu saya sudah sempat bertanya, seperti yang tadi saya sampaikan. Dia (Sambo) menyampaikan, dia bersumpah kan, beberapa kali saya tanyakan, termasuk terakhir saat Richard (bharada E) sudah berubah keterangannya, dia jelaskan dia masih tidak mau mengakui. sampai datang ke tempat saya, saya tanya sekali lagi, dia masih bertahan bahwa memang begitu faktanya kata dia," terang Kapolri.