Kapten Afwan Sangat Baik, Eks Pramugari Sriwijaya Sampai Bilang Begini

Jakarta, law-justice.co - Peristiwa nahas yang menimpa pesawat Sriwijaya Air SJ182 membuat kelaurga korban dan orang yang pernah bekerja di maskapai ini tak bisa menutup kesedihan. Salah satunya adalah Pratiwi Noviyanthi. Mantan pramugari Sriwijaya ini begitu terkesan dengan kapten Afwan, pilot dari pasawat yang jatuh di Kepulauan Seribu tersebut.

Dia lantas mengungkapkan kenangan terakhirnya bersama sang kapten. Kala itu, ia bertemu dengan Kapten Afwan saat dirinya ingin resign dari pekerjaannya sebagai pramugari Sriwijaya Air.

Baca juga : Siwi Pakai Uang 647 Juta dari Pejabat Pajak untuk Perawatan Wajah

“Kenangan itu waktu satu bulan saya sebelum resign, saya sempat ketemu Kapten Afwan, dia cuman berpesan; Baik itu pilihan, tetapi salat adalah kewajiban,” ungkap Pratiwi Noviyanthi dikutip dari kanal YouTube beepdo, Senin (11/1/2021).

“Jadi, beliau cuma menyampaikan saya untuk salat lima waktu. Itu aja,” sambungnya sambil menahan tangis.

Baca juga : Sidang Suap Pegawai Pajak, KPK Akan Hadirkan Eks Pramugari Siwi Widi

Novi juga mengungkap kenangan lain saat sedang bertugas bersama Kapten Afwan. Ia menjelaskan, saat sedang bertugas dan mengunjungi suatu daerah, dia, Kapten Afwan dan timnya sering melakukan wisata kuliner.

“Itu momen yang sangat berharga yang tidak bisa saya lupakan sampai saat ini,” ungkapnya.

Baca juga : Kejanggalan pada Manifes Penumpang Sriwijaya Air SJ182 Terungkap

Lebih lanjut, Pratiwi Noviyanthi juga membeberkan bagaimana sosok Kapten Afwan di matanya. Ia menyebut, Kapten Afwan merupakan sosok yang bersahaja dan selalu mengingatkan untuk beribadah.

“Kapten Masya Allah bersahaja banget. Dia selalu mengingatkan untuk para cabin crew untuk melakukan salat, ibadah dan kalau transit, Kapten selalu ke musolah untuk menjalankan salat.”

Ia juga menyebut bahwa Kapten Afwan merupakan sosok yang seperti orang tua karena mengayomi para cabin crew-nya.

“Dia sangat mengayomi cabin (crew)-nya, entah pramugara, pramugari, teknisi, cleaner, beliau sangat baik terhadap siapa pun,” kata dia lagi.

Pratiwi Noviyanthi sendiri merupakan mantan pramugari Sriwijaya Air. Ia berkarir selama delapan tahun di maskapai tersebut sebelum akhirnya resign sejak 28 November 2020 lalu.

Saat ini, Pratiwi Noviyanthi fokus berkegiatan sosial dengan membantu orang yang kurang beruntung, orang yang terlantar, juga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Ia juga memiliki channel YouTube yang juga berfokus pada kegiatan mulianya itu.