Chelsea Ramaikan Perburuan Gelandang Muda Inggris, Jadon Sancho

law-justice.co - Chelsea meramaikan perburuan pemain muda Inggris, Jadon Sancho. Klub asuhan pelatih Frank Lampard ini bersaing bersama dua klub elit Premier League lain, Manchester United dn Liverpool untuk mendatangkan gelandang sayap yang bermain di klub asal Jerman, Borussia Dortmund. Pemain jebolan akademi Manchester City itu sendiri dibandrol sekitar 120 juta Poundstreling.   

Jika harga mahal ini membuat pelatih Liverpool Jurgen Klopp untuk menunda kedatangan Sancho, tidak begitu dengan Chelsea. Setelah terkena embargo transfer selama musim panas tahun ini, pemilik klub Roman Abramovich dikabarkan siap menggelontorkan dana besar untuk mewujudkan rencana pelatih Frank Lampard untuk mendatangkan sejumlah pemain, termasuk Sancho.

Baca juga : Arsenal Kian Mantap di Puncak Klasemen usai Pecundangi Chelsea 5-0

Pelatih asal Inggris itu diketahui sangat menyukai gelandang  berusia 19 tahun itu. Untuk mewujudkan transfer ini, ia telah membuat sebuah rencana. Salah satunya dengan mengajukan tawaran kepada Dortmund pada Januari. Jika tawaran itu diterima, Lampard akan kembali meminjamkan Sancho kepada klub asal Jerman itu hingga akhir musim.

Penggunaan strategi ini bukan tanpa alasan. Tahun lalu Chelsea berhasil membujuk Dortmund untuk melepaskan pemain bintang asal Amerika Serikat, Christian Pulisic. Meskipun tawaran itu sempat ditolak karena tak ingin melepaskan pemain di tengah kompetisi, Chelsea memberikan opsi untuk meminjamkan Pulisic kembali ke Dortmund, setelah resmi pindah ke klub asal London itu.

Baca juga : Tekuk Chelsea, Manchester City Sukses Melenggang ke Final Piala FA

Namun kali  ini, Chelsea tampaknya harus bekerja keras untuk mendapatkan Sancho. Pasalnya, Dortmund secara tegas menolak untuk melepas sang pemain dalam waktu dekat. Bahkan pendekatan yang dilakukan Manchester United yang telah mendekati pemain asal Inggris itu selama setahun belum juga berhasil. Kini, klub asal Jerman itu membandrol mahal sang pemain agar para klub peminat mundur teratur. (dailystar)

Baca juga : Hasil Liga Inggris Pekan ke-23: Arsenal & MU Menang, Chelsea Dibantai