Bamsoet Dinilai Sosok yang Tepat Pimpin Golkar

Jakarta, law-justice.co - Aktivis Malapetaka 15 Januari (Malari) 1974, Hariman Siregar menilai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sekaligus kader Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) adalah sosok yang tepat untuk menjadi Ketua Umum Golkar periode 2019-2024.

Ia menyakini di bawah kepemimpinan Bamsoet nantinya Golkar akan semakin berkembang sampai ke akar-akarnya.

Baca juga : Ini Respons Keras Ahok Soal Langkah Penonaktifan NIK KTP Jakarta

Untuk diketahui, Partai Golkar akan mengelar Musyawarah Nasional (Munas) pada Desember 2019 untuk mencari pemimpin lima tahun kedepan.

Melansir dari TeropongSenayan.com, salah satu calon yang sudah menyatakan siap maju adalah Bambang Soesatyo, yang pasti akan bertarung dengan Airlangga Hartarto yang akan kembali maju.

Baca juga : Saham BREN Milik Prajogo Pangestu Disuspen BEI Usai Melejit

"Bamsoet adalah sosok yang pandai merangkul seluruh lapisan. Terlebih lagi dekat dan mau merangkul generasi milenial, Bamsoet adalah pilihan yang tepat untuk memimpin Partai Golkar ke arah yang lebih baik," kata Hariman di Jakarta, Sabtu (20/7/2019).

Dirinya juga menilai Bamsoet sosok yang pas, dalam merangkul akar-akar kokoh Trikarya milik Golkar ke depannya.

Baca juga : Bagaimana Mungkin Ada Demokrasi Jika Tanpa Oposisi?

"Golkar adalah partai besar yang selalu berusaha menjadi pilar penjaga stabilitas politik Indonesia. Untuk itu Golkar harus beradaptasi dengan peta baru regenerasi suara pada Pemilu 2024 yang kebanyakan pemilih adalah generasi muda," tandasnya.