Buruan, Pos Indonesia Buka Loker Bagi SMA, Berikut Persyaratannya

law-justice.co - Bagi lulusan sekolah menengah atas (SMA), saat ini PT Pos Indonesia (Persero) membuka lowongan kerja. Peserta yang lulus nantinya akan ditempatkan di Kantor Pos Tarakan, Kalimantan Utara.

"Dibutuhkan tenaga Frontliner/Teller. Berkas lamaran dikirim menggunakan layanan POSINSTAN di loket kantor pos," timpal akun Instagram @kantorpostarakan77100 yang dikutip Law Justice pada Minggu (4/7/2021).

Baca juga : Pemerintahan Prabowo Dihantui Impor Migas dan Subsidi Energi

Untuk ketentuan syarat dan lamarannya sebagai berikut:

 

Baca juga : Indonesia Kalah dari Uzbekistan 0-2, Pertandingan Penuh Drama

Persyaratan

1. Laki-laki/Perempuan

Baca juga : Gol Bunuh Diri Arhan, Indonesia Tertinggal 0-2

2. Usia maksimal 27 tahun di 2021

3. Pendidikan minimal SMA/sederajat

4. Foto copy ijazah

5. Berpenampilan rapi, bersih, dan menarik

6. SKCK aktif

7. Surat lamaran kerja

8. Curriculum Vitae (CV) dengan menyertakan akun media sosial (instagram dan facebook)

 

Cara Mengirim Lamaran

Berkas lamaran dikirim menggunakan layanan POSINSTAN di loket kantor pos. Lamaran ditujukan ke Man DU Kantor Pos Tarakan 77100 Cq. Tenaga Frontliner/Teller Jl Jendral Sudirman No 12 Tarakan.

 

Yuk buruan, silahkan membuat lamaran dan dikirim ke tujuan terkait sesuai informasi di atas.