Arteria Dahlan: CV Calon Pengganti Jaksa Agung Sudah di Setneg

Rabu, 30/09/2020 17:41 WIB
Arteria Dahlan (Viva).

Arteria Dahlan (Viva).

Jakarta, law-justice.co - Kepolisian diminta untuk berhati-hati dalam mengungkap kasus kebakaran gedung utama Kejaksaan Agung (Kejagung). Pasalnya, CV pengganti Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin sudah beredar di Sekretariat Negara (Setneg) buntut perkara ini.

Hal tersebut diungkapkan oleh anggota Komisi III F-PDIP Arteria Dahlan dalam rapat bersama Kapolri. Menurutnya, Polri perlu cermat dalam penanganan kasus kebakaran ini.

"Kebakaran Kejaksaan Agung, saya mohon betul Polri hati-hati bersikap dan ber-statement. `Ini tidak terbakar, tapi dibakar`. Siapa pembakarnya, Pak? Ini isu sensitif. Makanya saya mohon kepada ketua tim itu juga bisa lebih hati-hati lagi dan cermat," ujar Arteria, Rabu (30/9/2020).

Melansir dari detik.com, Arteria khawatir ada yang menunggangi kasus kebakaran gedung utama Kejagung ini. Bahkan, menurutnya, CV pengganti Jaksa Agung saat ini sudah beredar di Setneg.

"Saya minta betul. Jangan sampai kejadian ini ditunggangi. Sekarang ini CV-nya calon Jaksa Agung yang mau gantiin Jaksa Agung sudah beredar di Setneg, Pak, hanya karena isu-isu yang seperti itu, Pak," ungkap Arteria.

Kapolri Jenderal Idham Azis, yang hadir secara virtual, tak menjawab secara gamblang soal isu yang dilemparkan Arteria. Idham hanya mengatakan kasus kebakaran itu dipercayakannya kepada Bareskrim Polri.

"Tentang masalah penanganan Djoko Tjandra, penanganan kebakaran, saya menyerahkan sepenuhnya kepada Bapak Kabareskrim untuk tegak lurus. Ini bukan masalah tentang Idham, ini masalah tentang institusi," ujar Idham.

"Jadi institusi ini kita boleh datang dari mana saja, dan kita juga boleh pergi dari mana saja, tapi ketika kita bicara institusi, seluruh 440 ribu polisi ini wajib menjaga panji-panji Tribata, itu komitmen saya, Pak," tegasnya.

 

(Hendrik S\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar