Bunuh Orang Papua, Pigai: Saya Minta TNI-Polri Ditarik

Senin, 07/09/2020 12:55 WIB
Aktivis Kemanusiaan Natalius Pigai desak Jokowi tarik TNI dan Polri dari Papua ( foto; bataraonline.com)

Aktivis Kemanusiaan Natalius Pigai desak Jokowi tarik TNI dan Polri dari Papua ( foto; bataraonline.com)

Jakarta, law-justice.co - Aktivis Kemanusiaan asal Papua meminta Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk mengirim pasukan tempur ke medan pertempuran bukan ke Papua. Dia juga meminta agar tidak menjadikan Papua sebagai daerah operasi militer (DOM).

"Stop Daerah Operasi Militer (DOM)!. Pasukan tempur dikirim ke Medan pertempuran?," katanya melalui cuitan di akun Twitternya @NataliusPigai2 seperti dikutip law-justice.co, Senin (7/9/2020).

Menurut mantan Komisioner Komnas HAM itu, selama beroperasi di Papua sudah banyak orag Papua yang dibunuh oleh TNI dan Polri. Meski menurut dia ada juga anggota TNI dan Polri yang mneinggal kaibat serangan tentara Organisasi Papua Merdeka (OPM).

"Mereka bunuh kulit hitam (ras Melanesia)Papua. Jokowi tidak sadar juga hari ini media-media lokal beritakan 8 orang TNI dibunuh TPN/OPM," katanya.

Dengan melihat fakta yang terjadi itu, Pigai mendesak Jokowi untuk menarik TNI dan Polri dari Papua. Dia berharap, yag perlu dikedepankan untuk menyelsaikan masalah di Papua adalah dengan dialog.

"Saya minta Tarik TNI/Polri dari Papua. Dialog untuk Perdamaian!," tutupnya.

Hal itu disampaikan oleh Natalius Pigai untuk menanggapi langkah pemerintah yang menerjunkan TNI dan Polri ke Papua. Hal itu seperti yang disampaikan dalam sebuah video yang disematkan Pigai kedalam cuitannya.

<blockquote class="twitter-tweet"><p lang="in" dir="ltr">STOP Daerah Operasi Militer (DOM)!. Pasukan tempur dikirim ke Medan pertempuran?. Mereka bunuh kulit hitam (ras Melanesia)Papua. Jokowi tdk sadar jg hari ini media2 lokal beritakan 8 orang TNI dibunuh TPN/OPM. Sy minta Tarik TNI/Polri dari Papua. Dialog untuk Perdamaian! <a href="https://t.co/i2KlOQEXOq">pic.twitter.com/i2KlOQEXOq</a></p>&mdash; NataliusPigai (@NataliusPigai2) <a href="https://twitter.com/NataliusPigai2/status/1302841230158487552?ref_src=twsrc%5Etfw">September 7, 2020</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script>

(Nikolaus Tolen\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar