Dilarang Istri Hingga Ribut, Apollinaris Malah Tetap Ngotot Hina Islam

Selasa, 11/08/2020 17:59 WIB
Kolase Penangkapan Apollinaris Darmawan. (gelora).

Kolase Penangkapan Apollinaris Darmawan. (gelora).

Bandung, law-justice.co - Apollinaris Darmawan sudah ditangkap oleh polisi karena diduga melanggar UU ITE karena memposting konten bernada penistaan terhadap agama Islam. Ternyata, sebelum dia menista agama Islam, istrinya sempat melarang, tapi malah tak digubrisnya.

"Pa Darmawan sama istrinya tuh ribut sebelum massa datang. Dibilang oleh istrinya, baru keluar (penjara) tiga bulan lalu, sudah cari masalah lagi," kata Soni, tetangga Apollinaris seperti dikutip dari detikcom, Selasa (11/8/2020).

Pria pensiunan pegawai PJKA itu kata Soni menggunggah konten bernada SARA usai bebas dari penjara atas kasus serupa. Bahkan, kata dia, Apollinaris sempat akan diusir oleh istri.

"Dibilang, sudah saja pergi, nanti massa ke sini. Akhirnya massa datang," kata dia.

Menurut Soni, usai rumah di kawasan Cicendo Bandung itu digeruduk massa pada Sabtu (8/8/2020) malam, istri dan anak Apollinaris pindah ke rumah lain. Sebab, kata dia, keluarga khawatir datang massa susulan.

"Sekarang sudah pindah sementara," jelas Soni.

Apollinaris ditetapkan sebagai tersangka kasus ITE atas unggahannya di media sosial. Konten unggahan itu diduga melakukan penghinaan terhadap agama.

 

(Nikolaus Tolen\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar