Tak Punya Parpol, Prabowo Lebih Laku Dibanding `Jagoan` Pilihan PA 212

Minggu, 09/08/2020 23:01 WIB
Prabowo Subianto Ketum Gerindra (wsj.net)

Prabowo Subianto Ketum Gerindra (wsj.net)

Jakarta, law-justice.co - Pengamat Politik Universitas Paramadina Hendri Satrio menilai pernyataan Persaudaraan Alumni (PA) 212 yang sudah tidak melirik Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024, merupakan hal yang lumrah.

Tapi, apakah calon-calon yang dilirik PA 212 seperti Anies Baswedan, Sandiaga Uno, Ustaz Abdul Somad, dan Rizieq Shihab bakal lebih laku dari Prabowo? Karena Prabowo punya partai politik.

"Keuntungan Prabowo, dia punya partai politik. Anies dan yang lain enggak punya, Sandiaga di bawah bayang-bayang Prabowo. Tanpa parpol, mereka bisa bergerak tidak?" ujar Hendri, dikutip Wartaekonomi.co.id. Minggu (9/8/2020).

Dalam undang-undang, pencapresan mesti lewat parpol. Tidak bisa maju perseorangan atau lewat jalur independen seperti Pilkada.

Sebelumnya, Ketua Umum PA 212 Slamet Ma`arif menyatakan pihaknya tak lagi melirik Prabowo dalam Pilpres 2024.

"Bagi kami, PS (Prabowo Subianto) sudah selesai. Masih banyak kader muda yang layak pimpin negeri ini ke depan. 2024 saatnya yang muda yang berkarya," ujar Slamet kepada wartawan, Minggu (9/8/2020).

Anak muda yang dimaksud disebut Slamet di antaranya adalah politikus Gerindra Sandiaga Uno dan Ahmad Riza Patria. Selain itu, PA 212 juga melirik Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ustaz Abdul Somad, dan Rizieq Shihab.

(Hendrik S\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar