Jurgen Klopp Kesal pada Fans Liverpool yang Berkerumun Merayakan Gelar

Selasa, 30/06/2020 00:30 WIB
Jurgen Klopp (Foto: Getty Images)

Jurgen Klopp (Foto: Getty Images)

law-justice.co - Pesta perayaan juara Premier League masih terus berlangsung di Kota Liverpool, tanpa mempedulikan protokol kesehatan. Baik di area Stadion Anfield atau di beberapa tempat umum seperti di dermaga Liver Building. Pelatih Liverpool Jurgen Klopp meminta fans untuk bersabar dan berhenti membuat keramaian.

Klopp mengungkapkan kejengkelannya dengan kejadian di Liver Building, pantai Kota Liverpool, pada Jumat lalu. Ribuan penggemar Liverpool merayakan pesta dan menyalakan kebang api yang berujung pada insiden kebakaran kecil dan mengakibatkan 34 orang terluka.

"Tolong, rayakan kemenangan tapi dengan cara yang aman dan di lingkungan pribadi, di mana kita tidak berisiko menyebarkan penyakit mengerikan ini lebih lanjut kepada komunitas kita," ujar Klopp, dilansir dari BBC Sport.

Liverpool baru saja memastikan diri sebagai juara Premier League untuk yang ke-19 kalinya. Gelar ini sangat dinantikan oleh Liverpuldian karena mereka sudah menunggu 30 tahun.

"Saya seorang manusia, dan memiliki hasrat (untuk merayakan kemenangan). Tapi saat ini yang paling penting adalah bahwa kita tidak memiliki pertemuan publik semacam itu," ucap pelatih asall Jerman.

Dia melanjutkan, "Kami berutang kepada yang paling rentan di komunitas kami. Kepada petugas kesehatan yang telah banyak berkorban, yang telah kami beri tepuk tangan. Kepada polisi dan otoritas setempat yang membantu kami sebagai klub."

Beberapa daerah di wilayah Britania Raya masih belum mengendorkan pembatasan sosial. Per hari ini, terkonfirmasi kasus positif COVID-19 di sana sebanyak 311.151 orang, dengan kasus kematian mencapai 43.550.

"Jika situasinya berbeda, saya akan senang untuk merayakan bersama dengan parade seperti tahun lalu. Tapi kita semua telah melakukan banyak hal untuk melawan COVID-19 dan upaya ini tidak boleh sia-sia. Saat waktunya tepat, kita akan merayakannya. Untuk sekarang, tolong tinggal di rumah sebanyak mungkin," imbuh Klopp.

(Januardi Husin\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar