Salami Sandiaga Uno, Prabowo: Wakil Saya yang Belum Dilantik

Kamis, 06/02/2020 17:13 WIB
Pasangan Calon Presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno (ist)

Pasangan Calon Presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno (ist)

Jakarta, law-justice.co - Menteri Pertahanan yang juga menjadi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memimpin perayaan HUT Gerindra ke-12 di kantor DPP Gerindra di Ragunan, Jakarta Selatan, kamis (6/2/2020). Dia pun menyalami semua tamu dan akdernya yang hadir dalam persayaan yang kental dengan kesederhanaan tersebut.

Yang paling menarika adlah momen saat Prabowo menyapa Sandiaga Uno. Prabowo menyebutnya asebagai wakilnya yang belum dilantik.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan adalah orang yang pertama disapa Prabowo.

Setelah Anies, Prabowo menyapa Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sandiaga S. Uno yang menjadi wakilnnya pada Pemilihan Presiden 2019.

"Yang saya hormati Saudara Sandiaga Salahuddin Uno," kata Menteri Pertahanan itu, dan langsung disambut salam dan senyum dari Sandi yang ada di kursi depan.

"Wakil saya, yang belum jadi dilantik," lanjut Prabowo dalam sambutannya, disambut tawa dan tepuk tangan dari undangan yang hadir..

Setelah menyapa Anies dan Sandi, Prabowo juga menyapa para petinggi partai, diantaranya putri proklamator Bung Karno Rachmawati Soekarnoputri dan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Djoko Santoso.(Rmol)

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar