Buntut Ozil Sindir Indonesia, #IndonesiaStandsWithUyghur Trending

Senin, 16/12/2019 10:03 WIB
Pesepakbola Arsenal. Mesut Ozil. (Padangkita.com)

Pesepakbola Arsenal. Mesut Ozil. (Padangkita.com)

Jakarta, law-justice.co - Sejak hari Minggu (15/12/2019) pagi kemarin, tagar #IndonesiaStandsWithUyghur trending di lini masa Twitter.

Warganet ramai menuliskan tagar tersebut dalam cuitannya sebagai bentuk kepedulian terhadap etnis minoritas Uighur di China.

Melansir suara.com, hingga Minggu siang ada lebih dari 33.000 cuitan yang menuliskan tagar #IndonesiaStandsWithUyghur. Bahkan tagar tersebut menempati urutan keempat pencarian teratas.

Munculnya tagar tersebut sebagai trending topic tak lepas dari cuitan pesepak bola klub Arsenal, Mesut Ozil belum lama ini. Pada Jumat (13/12) lalu, pria berdarah Turki itu membagikan cuitan yang kontroversial.

Dalam cuitannya, Ozil menyatakan dukungan terhadap minoritas Uighur yang hingga kini berada di bawah intimidasi China. Namun dalam pernyataanya, ia merujuk kawasan Xinjiang, China yang notabene dihuni etnis Uighur sebagai "East Turkistan", hingga memancing emosi warga China.

Berbeda tanggapan dari kecaman tersebut, warganet lainnya tampak sependapat dengan dukungan yang diberikan Mesut Ozil, seperti yang dituliskan @BunnyPositively.

"Aku bukan bintang seperti @MesutOzil1088, bukan juga seorang influencer. Aku hanya manusia biasa yang peduli dengan kemanusiaan. Izinkan aku mengabarkan kepada dunia kalau #IndonesiaStandsWithUyghur ##IndonesiaStandsWithUyghur ," tulisnya.

Senada dengan hal itu, pemilik akun @ThenBagoess juga menuliskan, "Orang-orang muslim di Indonesia mendukung @MesutOzil1088 untuk mendesak semua negara muslim mengutuk kekejaman komunis China. #IndonesiaStandsWithUyghur ##IndonesiaStandsWithUyghur ".

Tak hanya mengungkit cuitan Mesut Ozil, warganet lainnya juga terlihat memberikan dukungan terhadap etnis minoritas Uighur lewat postingan beragam, mulai dari mengunggah foto mengenai etnis tersebut hingga menuliskan cuitan solidaritas seperti berikut.

"Ini bukan soal agama, ini soal hak asasi manusia. #IndonesiaStandsWithUyghur #SaveUyghurMoslem," kata @NMoekijat.

"Indonesia adalah negara muslim terbesar. Kami mengutuk perlakuan China terhadap Uyghur di Xinjiang. Dan saya berharap kita bisa melawan ini #IndonesiaStandsWithUyghur ##IndonesiaStandsWithUyghur," terang @Sultan_AlFatih_.

Di mata Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi pernyataan Ozil merupakan sindiran bagi Indonesia.

Sebab, Indonesia yang selalu membanggakan diri sebagai negeri dengan penduduk muslim paling banyak di dunia tidak berkutik menghadapi aksi China.

Indonesia, sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB bahkan belum menyatakan sikap resmi.

“Pernyataan Mesut Ozil ini nyindir bangsa dan pemerintah RI yang ngaku negeri mayoritas muslim paling menghormati asas demokrasi,” ujarnya dalam akun Twitter pribadi, Minggu (15/12).

Tidak hanya itu, Indonesia yang juga mengaku memiliki banyak tokoh Islam belum bereaksi sedikitpun atas penderitaan sesama muslim di barat laut China itu.

“Bahkan wapresnys eks pemimpin tertinggi ormas Islam terbesar di dunia (PBNU),” tutupnya seperti melansir rmol.id.

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar