Pecahkan Rekor, Video Blackpink Ini Ditonton 900 Juta Kali

Sabtu, 03/08/2019 19:31 WIB
Girlband asal Korea, BlackPink yang baru merilis album baru bertajuk Kill This Love (engadget)

Girlband asal Korea, BlackPink yang baru merilis album baru bertajuk Kill This Love (engadget)

law-justice.co - Girlband asal Korea Selatan, Blackpink kembali mencatat rekor baru di ranah Korean Pop (K-Pop). Pasalnya, video klip mereka yang diunggah tahun lalu, bertajuk Ddu-du Ddu-du telah ditonton lebih dari 900 juta kali di laman Youtube.

Pencapaian ini membuat, video klip ini menjadi yang terbanyak disaksikan oleh para penonton di antara kelompok-kelompok musik K-Pop lainnya. Padahal, video klip ini baru diunggah setahun yang lalu.

Sebenarnya, pencapaian ini bukan sesuatu yang mengherankan. Pasalnya, video klip Ddu-du Ddu-du telah menjadi karya pertama yang paling banyak ditonton di antara kelompok musik K-Pop 24 jam setelah diunggah di Youtube.  Pada Januari lalu, video klip ini menjadi yang paling banyak ditonton di laman penyedia video terpopuler di dunia ini. 

Selain itu, beberapa video klip lain milik Blackpink juga menarik ratusan juta penonton di laman Youtube. Salah satunya adalah Kill This Love  yang telah mencapai 500 juta penonton pasca dirilis pada April lalu.

Tahun ini merupakan puncak pencapaian Blackpink. Kelompok musik asal Korea Selatan ini pernah memuncaki tangga musik bergengsi Billboard Hot 100 dan Billboard 200 melalui lagu Kill This Love.  (kbs)

(Teguh Vicky Andrew\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar