Fahri Hamzah Sambut Baik Bila Kader PKS Bergabung dengan Garbi

Kamis, 01/08/2019 19:13 WIB
Inisiator Garbi Anis Matta dan Fahri Hamzah (SwaMedium)

Inisiator Garbi Anis Matta dan Fahri Hamzah (SwaMedium)

Jakarta, law-justice.co - Inisiator Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) Fahri Hamzah menerima dengan senang hati bila ada kader PKS ingin bergabung dengan Garbi.

Seperti diketahui, Garbi diproyeksi akan menjadi partai baru akibat perpecahan dalam internal PKS. Parpol PKS sempat mengingatkan Garbi untuk tidak mengambil kader-kader partainya.

"Enggak usah khawatir lah, ini kan jualan ide ya kan. Kalau dagangan kawan lebih laku ga usah uring-uringan," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (1/8/2019).

Melansir dari Kompas.com, Fahri menilai, sebaiknya PKS membenahi struktur partai, apabila banyak kader yang mengundurkan diri atau memutuskan untuk pindah ke Garbi.

"Perbaiki aja dagangan sendiri ya kan. Kalau lapak kita tutup, salah kita sendiri, jangan marah-marah karena lapak orang lain subur terus lapak kita tutup," ujarnya.

Selanjutnya, Fahri Hamzah menargetkan, Garbi bisa mendaftar sebagai partai ke Kementerian Hukum dan HAM pada tahun 2019 ini.

"Pokoknya tahun ini (daftar jadi partai ke Kemenkumham) mudah-mudahan," kata dia.

Fahri mengatakan, secara administratif struktur Garbi di tingkat provinsi sudah hampir selesai dibentuk. Saat ini, kata dia, Garbi sedang membentuk struktur kepengurusan tingkat II.

"Tinggal kita masuk sekarang ke tingkat dua ya teman-teman sedang bekerja untuk itu. Karena kita betul-betul ini prosesnya dari bawah bener-bener. Nah begitu lengkap kita siap-siap melihat keadaan," pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mempersilakan organisasi masyarakat Gerakan Arah Baru Indonesia (Garbi) bertransformasi menjadi partai politik. Sebab, itu merupakan hak setiap warga negara.

Namun, Mardani juga mengingatkan bahwa membangun sebuah partai politik bukanlah perkara mudah. Walaupun menyebut Garbi sebagai mitra PKS dalam mencintai Indonesia, Mardani mengingatkan Garbi untuk tidak mengambil kader-kader PKS menjadi kadernya.

"Kalau mereka mau buat (partai), monggo. Tapi kalau mau mengambil (kader) punya PKS, PKS punya mekanisme pertahanan diri, yang lain saja," ujar Mardani.

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar