Griezmann Tidak Peduli Dengan Atletico

Minggu, 14/07/2019 18:00 WIB
Griezmann diperkenalkan di markas Barcelona (Foto: Barcelona Official)

Griezmann diperkenalkan di markas Barcelona (Foto: Barcelona Official)

law-justice.co - Antoine Griezmann mengaku kecewa dengan perang syaraf yang ditunjukkan oleh mantan klubnya, Atletico Madrid. Pemain timnas Prancis itu tidak peduli dengan apa yang akan dilakukan oleh Atletico.

Griezmann akhirnya resmi pindah ke Barcelona dengan nilai transfer 120 juta euro atau setara dengan Rp 1,8 triliun. Atletico marah dengan proses transfer tersebut karena merasa ditipu. Barcelona dan Griezmann telah mencapai kesepakatan pada bulan Mei lalu, dimana saat itu klausul pelepasan Griezmann masih seharga 200 juta euro.

Maka dari itu, Atletico merasa juara La Liga masih memiliki hutang sebesar 80 juta euro. Bahkan, pihak klub berjuluk Los Colchoneros itu juga dikabarkan bakal menempuh jalur hukum.

Terkait sikap mantan klubnya itu, Griezmann mengaku kecewa berat. Melalui pengacaranya, Griezmann mengatakan tidak peduli dengan apa yang akan dilakukan oleh Atletico.

"Antoine (Griezmann) sangat kecewa dengan sikap Atletico dan pemimpinnya, yang bertindak dengan itikad buruk, yang mengejutkan dan menjelaskan kebalikan dari apa yang mereka katakan kepada kami secara pribadi," ucap pengacara Griezmann, Sevan Karian, kepada L`Equipe, dilansir dari Goal.

Griezmann saat ini sedang sibuk merampungkan proses perkenalannya di Camp Nou. Ia dan keluarganya pun sedang sibuk mencari rumah di kota Barcelona. Ia akan berada di sana setidaknya selama lima tahun.

"Biarkan para pemimpin Atletico melakukan apa yang mereka inginkan. Kami akan melakukan hal yang sama," tambah Karian.

Griezmann baru saja diperkenalkan sebagai pemain baru Blaugrana pada hari ini. Ia mengaku senang bisa bermain bersama dua rekannya yang sama-sama meraih sukses di Piala Dunai 2018, yakni Samuel Umtiti dan Ousmane Dembele.

“Saya memiliki hubungan yang hebat dengan mereka berdua. Saya berharap bisa meraih banyak keberhasilan dengan mereka berdua di Barcelona. Barçelona klub yang hebat. Saya akan mencoba membantu membuat mereka lebih besar," kata dia, sebagaimana dilansir dari Tribal Football.

(Januardi Husin\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar