Ma`ruf Amin Serahkan Urusan Jatah Menteri ke Presiden Jokowi

Senin, 27/05/2019 12:01 WIB
Capres Joko Widodo dan Cawapres Ma`ruf Amin (Foto: Detik)

Capres Joko Widodo dan Cawapres Ma`ruf Amin (Foto: Detik)

Jakarta, law-justice.co - Cawapres nomor urut 01, Ma`ruf Amin menyerahkan urusan bagi-bagi kursi menteri ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan tak mau ikutan.

"Oh itu urusannya Pak Jokowi nanti. Urusan jatah-jatah Pak Jokowi lah," ujar Ma`ruf usai menghadiri acara buka puasa bersama Garda Matahari di Jl Simprug Golf 1, Kabayoran Baru, Jakarta Pusat, Minggu (26/5/2019).

Ma`ruf juga menolak untuk berkomentar terkait sejumlah nama yang diisukan akan mendapat jatah menteri. Menurutnya yang akan menyampaikan usulan menteri adalah presiden Jokowi.

"Ya nantilah kita bicarakan. Kan Pak Jokowi nanti yang menyampaikan usulan-usulannya," kata dia.

Sebagaimana yang dilansir dari Detik.com, Cawapres 01 itu mengatakan sejauh ini belum ada komunikasi dengan presiden Jokowi terkait susunan kabinet di pemerintahan nanti. Menurutnya, saat ini Jokowi-Ma`ruf masih menunggu putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

"Belum (komunikasi dengan Jokowi). Soal menteri, menang aja belum. Belum diputuskan MK kok masa kita sudah membuat," tutupnya.

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar