Antisipasi Kepergian David De Gea

Manchester United Tertarik Datangkan Jasper Cillessen

Sabtu, 18/05/2019 17:04 WIB
Jasper Cillessen (kiri) diproyeksikan menggantikan De Gea, bila sang kiper memutuskan hengkang (tribuna)

Jasper Cillessen (kiri) diproyeksikan menggantikan De Gea, bila sang kiper memutuskan hengkang (tribuna)

law-justice.co - Masa depan David De Gea di Manchester United masih belum jelas. Sampai saat ini, ia masih urung memperpanjang kontrak, meskipun adalah klausul penambahan masa bakti selama satu tahun ke depan. Namun pihak Setan Merah dikabarkan telah mempersiapkan kiper Belanda yang bermain di Barcelona, Jasper Cillessen sebagai pengganti bila penjaga gawang asal Spanyol itu pergi.

Kontrak De Gea sendiri akan habis pada musim panas 2020. Bila sang pemain masih menolak memperpanjang kontrak, Manchester United dikabarkan untuk menjualnya. Apalagi dalam beberapa bulan terakhir, dua klub raksasa Eropa, PSG dan Manchester United tertarik pada mantan pemain Atletico Madrid itu.

Meskipun masih  berharap sang penjaga gawang mau memperpanjang kontrak,  Manchester United sudah menetapkan pilihan pada Cillessen sebagai pengganti De Gea.  Kiper asal Belanda itu memang sudah tak kerasaan bemain di Barcelona karena menjadi pilihan kedua setelah Marc Andre ter Stegen dan telah memutuskan hengkang pada akhir musim ini.

Klub asal Catalan itu sendiri sudah mematok harga bagi klub yang hendak meminang Cillessen. Diperkirakan tawaran sekitar 22 juta Poundsterling (Rp 405 milyar) akan diterima oleh Barcelona untuk kepindahan sang pemain yang didatangkan dari Ajax pada 2016 silam.

Namun  Cillessen akan mempertimbangkan betul klub yang hendak meminangnya,termasuk Manchester United. Mantan kiper Ajax itu hampir pasti meminta tempat utama, sesuatu yang tak didapatkannya di Barcelona selama tiga musim terakhir. Status itu juga diperlukannya untuk menjamin satu tempat di tim nasional Belanda.

Bila De Gea hengkang, tentu saja kesempatan itu sangat terbuka akan diberikan oleh Ole Gunnar Solksjaer. Pasalnya, selain kiper asal Spanyol itu terdapat Sergio Romero dan Lee Grant. Meskipun berstatus kiper nasional Argertina, namun Romero memang lama menghuni bangku cadangan Manchester United. Sementara penjaga gawang gaek Grant, memang merupakan pilihan ketiga sejak awal didatangkan ke klub itu. (fourfourtwo)

(Teguh Vicky Andrew\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar